Sinopsis dan Cast Baru Kamen Rider Winter Movie : Gotchard and Geats Strongest Chemy Gotcha Great Operation

Sinopsis dan Cast Baru Kamen Rider Winter Movie : Gotchard and Geats Strongest Chemy Gotcha Great Operation

©Toei • ADK EM--

KARAWANG BEKASI DISWAY - Series Kamen Rider terbaru untuk tahun ini tidak terasa sudah mencapai 13 episode sejak per tanggal 3 Desember kemarin. 

Itu tandanya setelah menjelang episode 12 ke atas, Kamen Rider series baru biasanya akan mempunyai film crossovernya dengan Kamen Rider pendahulu di tahun lalu dalam film bertakjub Kamen Rider Movie WAR atau yang kini sekarang sudah berganti nama menjadi Kamen Rider Winter Movie untuk menyesuaikan sama penayangan tema musimnya. Trend ini sudah dimulai sejak Kamen Rider Decade x Kamen Rider W dalam Movie WAR 2010.

BACA JUGA:Sinopsis dan Link Nonton Dark Gathering Episode 22 Sub Indo di Bstation

Toei Company, selaku rumah produksi Kamen Rider melalui akun media sosialnya X (twitter) akhirnya telah mengumumkan bahwa Kamen Rider Gotchard akan mempunyai filmnya sendiri yang merupakan crossover pada musim dingin nanti dengan Kamen Rider tahun 2022-2023, Kamen Rider Geats.

Film crossover Gotchard dan Geats yang berjudul Kamen Rider The Winter Movie: Gotchard and Geats Strongest Chemy Gotcha ☆ Great Operation dijadwalkan akan tayang pada 22 Desember 2023 nanti di seluruh bioskop negeri Jepang. 

Adapun seluruh cast dari Kamen Rider Gotchard akan terlibat dalam film ini dan beberapa cast Kamen Rider Geats juga akan kembali memerankan karakter mereka masing-masing untuk kembali dalam film ini.

BACA JUGA:Link Nonton Ultraman Blazar Episode 20 1080p Subtitle Indonesia di Bstation

Adapun cast tambahan dalam film ini juga menghadirkan sosok karakter sang antagonis dalam film yakni Chemy X-Wizard yang diperankan dan disuarakan oleh seiyu beken Rie Takahashi (Ai Hoshino dalam Oshi no Ko dan Megumin dalam Konosuba).


Seiyu Rie Takahashi akan berperan sebaga antagonis utama X-Wizard Chemy di film Gotchard x Geats ©Toei • ADK EM--

Tambahan cast lainnya secara mengejutkan Vtuber Shirakami Fubuki dari Hololive akan tampil menyuarakan makhluk Chemy Geats yang berbentuk rubah sama seperti dengan dirinya.

Film Kamen Rider Gotchard x Geats ini bersetting setelah series Kamen Rider Geats selesai, dan memasuki pertengahan cerita di Gotchard. 

BACA JUGA:Nonton Captain Tsubasa Season 2: Junior Youth-Hen Episode 10 Subtitle Indonesia di Bstation

Diceritakan ketika Hotaro dan teman-temannya sedang meneliti dan mencari berbagai macam Chemy, tiba-tiba muncul monster misterius di hadapan mereka yang sangat asing di mata mereka. Monster itu tak lain adalah Jyamato, musuh di Kamen Rider Geats.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: