Dapat Mandat DPP PKB Ikut Pilkada Karawang, RHD Blak-blakan Soal Peluang dan Arah Koalisi PKB

Dapat Mandat DPP PKB Ikut Pilkada Karawang, RHD Blak-blakan Soal Peluang dan Arah Koalisi PKB

RHD Blak-blakan Soal Peluang dan Arah Koalisi PKB--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- RHD Blak-blakan Soal Peluang dan Arah Koalisi PKB. PKB Kabupaten Karawang telah menetapkan satu nama yang akan diusung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun KBE, PKB Kabupaten Karawang sudah memberikan mandat kepada Ketua DPC PKB Kabupaten Karawang, Rahmat Hidayat Djati untuk maju menjadi Calon Bupati Karawang.

Rahmat Hidayat Djati atau akrab disapa Kang RHD  pun membenarkan bahwa dirinya telah diberikan kepercayaan dari partai pengusung Capres-Cawapres Anis-Muhaimin tersebut.

BACA JUGA:Gerindra Pastikan Usung Gina Swara di Pilkada Karawang, Soal Koalisi Bagini Penjelasan Endang Sodikin

"Saya memang sudah mendapatkan mandat dari partai untuk ikut berkontestasi di Pilbup Karawang sebagai Calon Bupati," ujar Kang Toleng, Sabtu, 20/4/2024.

Ia menungkapkan, hingga saat ini dirinya belum bisa memutuskan untuk menerima mandat tersebut. 

Sebab, ia merasa belum memiliki kesiapan untuk berlaga di Pilkada Serentak 2024.

BACA JUGA:Berbeda dengan Pusat, Golkar Ajak PDIP untuk berkoalisi di Pilkada Karawang 2024, Ini Calonnya

"Saya gak berani, saya takut. Takut aja ikut Pilkada," seloroh Kang RHD  tanpa memberikan alasan lebih jelas.

Ia pun  malah berencana akan melakukan rapat koordinasi dengan jajaran pengurus partai untuk mengajukan beberapa nama lain yang akan diusung di Pilbup Karawang.

"Saya akan mengusulkan beberapa nama lain untuk di Pilkada ini. Kemungkinan ada dua nama dari kader internal partai. Tetapi kalau dari partai tetap memberikan amanah kepada saya, saya akan siap maju di Pilkada nanti," tuturnya.

Ia mengungkapkan, pihaknya juga telah menjalin komunikasi dengan sejumlah tokoh dan petinggi partai politik untuk membahas rencana koalisi dan konstalasi politik di Pilbup 2024. 

BACA JUGA:Inilah Cara Mencuci Jeans Menggunakan Pasir Pantai yang Bisa Buat Vintage Jeansmu Jadi Klasik

Sebab, mengingat hasil Pemilu kemarin, PKB Kabupaten Karawang hanya mendapatkan 6 kursi di DPRD Kabupaten Karawang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: