Ke Yogyakarta, Komisi II DPRD Jabar Adopsi CoE Kepariwisataan 2024

Ke Yogyakarta, Komisi II DPRD Jabar Adopsi CoE Kepariwisataan 2024

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Rahmat Hidayat Djati saat melaksanakan Kunjungan kerja Studi Komparasi ke Pemda DIY, Kamis (20/6/2024).--karawangbekasi.disway.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat patut mengapresiasi rangkaian penyelenggaraan kegiatan yang berkaitan dengan upaya peningkatan wisatawan ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Dalam setahun, pemerintah daerah Provinsi DIY menyelenggarakan banyak kegiatan yang dinilai dapat meningkatkan jumlah pengunjung. 

Hal itu diungkapkan Ketua Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat, Rahmat Hidayat Djati beserta anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat dalam Kunjungan kerja Studi Komparasi ke Pemda DIY, Kamis (20/6/2024).

Menurut Rahmat, CoE DIY 2024 dapat menjadi acuan penting dalam mengagendakan kegiatan kepariwisataan di Jawa Barat.

BACA JUGA:Ke Yogyakarta, Komisi II DPRD Jabar Adopsi CoE Kepariwisataan 2024

Tentu bukan diartikan meniru kegiatannya tetapi tema besar yang mengedepankan keutamaan yang menjadi khas pariwisata Jawa Barat. 

"Di Yogyakarta kan temanya Journey To Wonderful Jogja, di Jawa Barat bisa bertemakan kearifan budaya lokal yang berpotensi mengangkat kepariwisataan Jawa Barat," ujar Rahmat. 

Bahkan, lanjut Rahmat, ada beberapa even-even unggulan inspiratif yang bersifat makro. Artinya, dalam satu even yang digelar ada even lain yang memang mendukung dalam even utamanya. 

Misalnya, penyelenggaraan lari jarak jauh atau maraton yang dilaksanakan di Pangandaran, partisipannya dipastikan akan menarik banyak wisatawan.

BACA JUGA:Antisipasi Polemik, Komisi V Minta Pemdaprov Jabar Adopsi Formulasi PPDB DIY

"Sehingga, even wisatanya dapet, even kompetisinya juga dapet dengan adanya maraton di Pangandaran," sebut Rahmat. 

Menanggapi maksud dan tujuan Komisi II DPRD Jawa Barat, Kepala Dinas Pariwisata D.I. Yogyakarta, Anita Verawati menjelaskan, proses penyusunan Calendar of Event (CoE) ini untuk merangkum berbagai kegiatan unggulan di Yogyakarta sehingga menjadi informasi awal bagi masyarakat, terutama para wisatawan. Keberadaan CoE itu juga menjadi salah satu upaya memasarkan daya tarik pariwisata di Yogyakarta.

“Calendar of Event ini adalah salah satu program strategis Dinas Pariwisata Yogyakarta untuk memasarkan daya tarik pariwisata melalui promosi event,” katanya

Lebih lanjut Anita menambahkan, tujuan dari pembuatan CoE ini untuk memberikan informasi awal berbagai event atau kegiatan yang berlangsung di Yogyakarta. Diharapkan keberadaan CoE bisa menjadi agenda kunjungan wisatawan ke Yogyakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: