Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Karawang

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan ke Korban Banjir, Banjir Bandang, Cuaca Ekstrem, Gelombang Ekstrem, serta Tanah Longsor di Kabupaten Karawang pada Jumat (7/3).--karawangbekasi.disway.id
KARAWANG - Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat melaui Sales Area Karawang dan Fuel Terminal Cikampek menyalurkan bantuan kepada korban banjir bertempat di Posko Siaga Darurat Bencana Banjir, Banjir Bandang, Cuaca Ekstrem, Gelombang Ekstrem, serta Tanah Longsor Kabupaten Karawang pada Jumat (7/3).
Bantuan diterima langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Karawang, Mahpudin.
Area Manager Communication, Relations & CSR Regional Jawa Bagian Barat PT Pertamina Patra Niaga Eko Kristiawan menjelaskan bahwa pemberian bantuan ini merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau CSR perusahaan melalui program Pertamina Peduli.
BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Banjir di Karawang
BACA JUGA:PT Pertamina Patra Niaga Regional JBB Sigap Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Jaktim
"Melalui Program Pertamina Peduli, kami berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir," papar Eko.
Adapun bantuan yang diberikan meliputi berbagai kebutuhan pokok seperti tabung Bright Gas, beras, minyak goreng, mi instan, susu UHT, biskuit, makanan bayi, serta perlengkapan lainnya.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Karawang, Mahpudin, menyampaikan apresiasi terhadap bantuan yang diberikan oleh Pertamina.
"Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan. Selanjutnya, bantuan ini akan disalurkan kepada masyarakat terdampak banjir Karawang dan untuk keperluan dapur umum," ungkap Mahpudin.
BACA JUGA:Pastikan Layanan Prima, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Pengecekan SPBU Wilayah SA Cirebon
BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tingkatkan Kualitas Nutrisi Masyarakat Melalui Program GARBATERA
Untuk informasi layanan, produk dan pengaduan Pertamina, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 atau email pcc135@pertamina.com.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: