Cara Desa Cibening Meriahkan Gebyar Desa yang Bakal Dihadiri Gubernur Jabar, Sajikan Anyaman Pandan, Tarian Bl

Selasa 09-08-2022,12:16 WIB
Editor : redaksimetro01

Desa Cibening, Kecamatan Setu menyambut antusias pelaksanaan Gebyar Desa 2022. Sejumlah persiapan dilakukan untuk memeriahkan jalannya acara. DIMAS APRIYANTO, KABUPATEN BEKASI Anyaman pandan hingga makanan khas Kabupaten Bekasi akan dipamerkan Desa Cibening, dalam Gebyar Desa yang akan dilaksanakan Kamis, 11 Agustus 2022. Rencananya, Gebyar Desa itu akan dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Orang nomor satu di Jabar itu akan berkeliling ke sejumlah desa di Kabupaten Bekasi salah satunya Cibening. Kepala Desa Cibening, Suryadi Effendi menjelaskan, Gubernur Jabar akan disambut dengan tarian blantek. Sejumlah UMKM buatan warga Cibening juga bakal dipamerkan. "Acara tari topeng, karena kita bukan pokok, yang pokok di Kertarahayu, kita ada kue jalabia, gado-gado yang langsung dibikin di sini," kata pria yang akrab disapa Sinyo ini. Pemerintah Desa Cibening, kata Sinyo, akan menampilkan yang terbaik dalam Gebyar Desa kali ini. Pihaknya pun tengah melakukan sejumlah persiapan. lKetua BPD Cibening, Anton Suryana menambahkan, sejumlah keterampilan warga Cibening ditampilkan dalam gebyar desa. "Nanti disambut tarian blantek dari para siswa sekolah yang ada di Desa Cibening. Kita ingin memperkenalkan lingkungan yang masih asri di Desa Cibening," katanya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait