AKTI-Disnakertrans Karawang, Gembleng Siswa SMKN 1 Karawang, Tentang Budaya Industri

Jumat 17-06-2022,12:53 WIB
Editor : redaksimetro01

KARAWANG- Akademi Komunitas Toyota Indonesia (AKTI) bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan program pembinaan SMK mengenai pengembangan karakter soft skills budaya industri. Acara berlangsung di Bertempat di SMK N. 1 Karawang, yang dihadiri oleh Kasubdit Disnaker Karawang Irma Hermayati SE MM, Wakil Direktur Akti II Ir Mursyid dan Perwakilan CSR PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (PT TMMIN) Syaefudin Juhri. Para Peserta yang terdiri dari siswa kelas XI dan XII, sangat antuasis dan memperhatikan materi yang di sampaikan. Mereka menyadari pengembangan karakter soft skill budaya industri merupakan hal yang perlu mereka pelajari sebagai bekal untuk memasuki dunia industri. Kasubdit, Dinas Disnakertrans Irma mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi yang dilakukan AKTI yang terus konsisten mendekatkan sekolah dengan dunia industri. Anak SMK memang perlu dipersiapkan secara matang agar siap pakai dalam dunia industri. "Anak-anak di ajak Sharing program pelatihan kerja, tata cara pengajuan lamaran kerja, program pelatihan BLK serta diberikan tambahan materi wawasan persiapan memasuki dunia kerja," kata Irma Rabu (15/6). Sementara itu Wadir II AKTI Mursyid mengatakan, budaya kelas industri harus di ajarkan semenjak dini disekolah, biar anak-anak SMK sudah terbiasa ketika sudah memasuki dunia kerja. Hal ini juga, merupakan komitmen AKTI agar mempersiapkan lulusan SMK binaan PT TMMIN agar sudah siap pakai untuk industri. "Sebagai bagian dari peningkatan awareness budaya industri turut serta tenaga pengajar dari AKTI Pak Praditya Alambara dan Andrie Safargie mensharingkan materi mengenai soft skill karakter budaya kerja di Industri," kata Mursyid. Tidak hanya itu saja, dia juga melakukan sosialisasi kepada para peserta mengenai Penerima Mahasiswa Baru (PMB) di kampus Akademi Komunitas Toyota Indonesia (AKTI), yang seluruh pendidikanya di tempuh secara full beasiswa. "Sebagai penutup peserta mendapatkan gambaran nyata secara utuh mengenai program pendidikan di kampus Akademi Komunitas Toyota Indonesia dengan jalur D1 dan D3 yang tahun ini kan dimulai penerimaan mahasiswa baru pada bulan November 2022 s/d Januari 2023," tukasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait