KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID, PURWAKARTA - Ratusan ribu benih ikan dari berbagai jenis disebar Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika ke banyak situ di sejumlah desa.
"Langkah penyebaran benih ikan untuk memaksimalkan situ selain sebagai sumber cadangan air pertanian, juga sebagai sumber pangan dan gizi masyarakat pedesaan," kata dia pada Jumat 09 Juni 2023. Ambu Anne -sapaan karibnya- mengatakan, pemanfaatan situ-situ di seluruh Purwakarta itu juga untuk mengembangkan perikanan darat yang bisa dikelola langsung masyarakat desa setempat. "Selain bisa menjadi sumber pendapatan baru bagi warga setempat, pengembangan ikan air tawar juga bisa menjadi salah satu penopang sumber pangan rakyat desa yang muaranya adalah meningkatkan ketahanan pangan nasional," tegas dia. Data dari Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Purwakarta menyebutkan, jumlah ikan yang disebar sejak 26 Mei dan 5 Juni lalu itu mencapai 800 ribu benih ikan. Penyebaran dilakukan ke sembilan situ di enam kecamatan, yakni Situ Jayaleksana, Kecamatan Bungursari. Situ Cikumpay, Situ Cisaat dan Situ Cikamar di Kecamatan Campaka. Situ Aing dan Situ bekas galaina pasir Munjul di Kecamatan Purwakarta. Situ Cisarakan, Kecamatan Cibatu, Situ Sampalan, Kecamatan Sukatana dan Situ bekas galian pasir Selaawi di Kecamatan Pasawahan. Sementara itu, Kepala Diskanak Purwakarta, Siti Ida Hamidah mengatakan, berbagai jenis ikan yang disebar ke situ-situ itu meliputi ikan N ila, Nilem, Tawes, Patin dan ikan Mas. "Pemilihan jenis ikan itu kita sesuaikan dengan kondsi situ dan permintaan warga desa setempat. Kita nanti yang akan mengupayakan pengadaan benih ikan tersebut," lanjut Ida. Menurut Ida, setiap situ disebar bervariasi antara 50 ribu hingga 150 ribu benih ikan. "Situ Jayalaksana merupakan situ yang terbanyak disebar benih ikan mencapai 150 ribu benih. Situ lainnya bervariasi antara 50 ribu hingga 100 ribu benih ikan," ungkap dia. Ida mengatakan, langkah menyebar benih-benih ikan itu merupakan arahan langsung Ibu Bupati yang ingin membantu masyarakat pedesaan punya sumber pendapatan melalui perikanan. "Selain itu, Ibu Bupati juga ingin samber protein dan gizi masyarakat desa diperkuat. ikan merupakan salah satu sumber protein dan gizi yang sangat baik bagi pertumbuhan fisik dan peningkatan kecerdasan masyarakat," katamya. Ida juga menjelaskan, penyebaran benih ikan itu sekaligus bagian dari program restocking ikan perairan umum atau perairan darat. "Restocking adalah salah satu upaya penambahan stok ikan tangkapan untuk ditebarkan diperairan umum," kata Ida. Tujuan restocking, lanjut Ida, selain menambahkan stok ikan agar dapat dipanen sebagai ikan konsumsi, juga bertujuan mengembalikan fungsi dan peran perairan umum sebagai ekosistem akuatik yang seimbang "Melalui restocking perikanan kita harap bisa mengembalikan fungsi situ-situ sebagai ekosistem air yang baik. Selain bisa berfungsi sebagai penyedia cadangan air saat kemarau, situ juga bisa jadi pengembangan ikan sebagai sumber pangan," tukas dia. (*)Sepekan Ini Sudah 800 Ribu Ikan Disebar ke Sembulan Situ se-Kabupaten Purwakarta, Ini Misinya...
Jumat 09-06-2023,18:09 WIB
Reporter : Okky Firmansyah
Editor : Hayatullah
Tags : ##situ purwakarta
##pemkab purwakarta
##ikan tawas
##ikan nila
##benih ikan tawar
##anne ratna mustika
Kategori :
Terkait
Selasa 26-12-2023,12:37 WIB
Anak Buah Sekda Norman Beli Mobil Golf, DBH ke Desa se-Purwakarta Kapan Dibayar?
Senin 25-12-2023,20:24 WIB
Tilap Dana Jaspel 1 Miliar, Kepala UPTD Puskesmas Bojong Purwakarta Jadi Tersangka, Ini Modusnya
Senin 25-12-2023,19:11 WIB
Belanja Mamin Pemkab Purwakarta Rawan Penyimpangan dan Berujung Kerugian Negara, Ini Kok Ditambah 5 M APBD-P
Senin 25-12-2023,17:44 WIB
Kuras APBD Perubahan 2023, Diam-diam DPMD Purwakarta Beli Motor Sport, Harganya Rp 71,5 Juta Per Unit
Sabtu 02-12-2023,00:37 WIB
Alokasi DIPA-TKD 2024 Jabar Diserahkan, Siap-siap Daerah Karawang Bekasi Kebagian Berapa?
Terpopuler
Rabu 22-01-2025,12:21 WIB
Rayakan Hari Jadi ke-17, Gerindra Karawang Bantu Renovasi Rumah Yatim Piatu
Rabu 22-01-2025,17:28 WIB
Gerindra Karawang Rayakan HUT Ke-17 dengan Bakti Sosial di Perumahan Grand Mutiara
Rabu 22-01-2025,20:39 WIB
Kejari Kabupaten Bekasi Gelar Program ''Jaga Desa'' di Cikarang Barat
Terkini
Kamis 23-01-2025,07:35 WIB
Resep Ayam Rica Rica Pedas dan Lezat, Kamu Wajib Tahu Nih!
Kamis 23-01-2025,05:45 WIB
Usai Disidak DPR, Pemilik Pagar Laut di Bekasi Berharap Pemerintah Dukung Proyek PSN Pembangunan PPI Paljaya
Kamis 23-01-2025,05:05 WIB
Tanggal tayang Ishura Musim 2 Episode 3 beserta tempat menontonnya
Kamis 23-01-2025,03:01 WIB
Nonton Izure Saikyou No Renkinjutsushi episode 4 sub Indo beserta spoilernya
Kamis 23-01-2025,00:10 WIB