Juga, lanjut Mahfudin, ada bebeeapa potensi longsor di sekitaran Citarum, di Karawang Barat, yakni di Kaceot, itu juga dilaporkan.
"Khusus yang di Kaceot ini akan dilakukan penanganan secara kolaboratif dengan TNI-Polri bersama pemda, dalam hal ini oleh camat dan Dandim 0604 Karawang," kata Mahfudin.
Pihaknya juga melaporkan sudah dilakukan kegiatan bersih-bersih di saluran-saluran secara masiv di tingkat desa atau kelurahan yang dipimpin oleh camat dan muspika.
"Pak Pj Gubernur juga mempertanyakan terkait potensi banjir. Kami jawab kalau banjir di Karawang lebih dikarenakan oleh luapan sungai baik Citarum, Cilamaya maupun Cibeet. Termasuk adanya banjir di Kalangligar setinggi 50 cm, yang sekarang sudah menuju ke surut," kata Mahfudin.
Terakhir pesannya, tetap waspada dalam menghadapi potensi bencana di musim hujan ini.
BACA JUGA:Kasus Dugaan Korupsi PJU Dishub Karawang Belum Temui Titik Terang, Begini Penjelasan Kejari
Tetap melakukan aktivitas seperti biasa dengan kewaspadaan tinggi. Jika terjadi kebencanaan di wilayah, segera melapor kepada aparat terdekat. (Siska)