KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, mengklaim proses pencoblosan pada pelaksanaan Pemilu 2024 di daerah itu berjalan dengan aman dan lancar, walaupun sedikitnya terdapat hal-hal kecil yang menjadi catatan untuk bahan evaluasi kedepannya.
"Pelaksanaan pemilu di Kabupaten Bekasi berjalan dengan lancar walaupun memang terdapat hal-hal kecil yang nantinya akan menjadi catatan bagi kami KPU Kabupaten Bekasi untuk bahan evaluasi," kata Ketua KPU Kabupaten Bekasi Ali Rido ketika dihubungi Cikarang Ekspres pada Rabu (14/02) malam.
Ali menyampaikan hasil pantauan tentang pelaksanaan pencoblosan di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Bekasi pada hari ini seiring berlangsung proses pemungutan suara telah selesai dilakukan.
Meski pemungutan telah selesai, lanjut Ali, petugas KPPS melanjutkan dengan proses penghitungan suara hingga berakhir pada 15 Februari 2024 esok jam 12:00 selesai semuanya.
BACA JUGA:Nonton Akuyaku Reijou Level 99 Episode 6 Subtitle Indonesia
"Sejauh ini proses pemungutan suara di TPS yang memang sudah dimulai pada pagi hari tadi sejak pukul 07:00 pagi telah selesai dilakukan dan berjalan dengan baik berakhir sekitar pukul 13.30 WIB," kata dia.
"Kemudian setelah berakhirnya proses pemungutan suara temen-temen KPPS dilanjutkan dengan proses penghitungan suara hingga batas waktu berakhir nya per tanggal 15 Februari 2024 per pukul 12:00," sambungnya.
Kendati demikian, kata Ali, seiring pelaksanaan pemilu kondisi cuaca di Kabupaten Bekasi dilanda hujan berkaitan dengan partisipasi pemilih diwilayah itu pihaknya belum bisa memastikan kalkulasi jumlahnya para pemilihnya.
"Kita belum bisa memastikan partisipasi pemilih, karena hasilnya masih bergulir penghitungan yang dilakukan oleh temen-temen KPPS yang belum selesai. Sehingga partisipasi belum bisa kita kalkulasi secara penuh di Kabupaten Bekasi,"
Berkaitan jumlah logistik pemilu yang rusak akibat hujan, kata Ali juga pihaknya hingga kini belum mendapatkan laporan lebih lanjut, walaupun memang kondisi cuaca sejak pagi di Kabupaten Bekasi dilanda hujan.
BACA JUGA:Dibeberapa Lokasi TPS, Bawaslu Karawang Temukan Banyak Kertas Suara yang Kurang dan Tertukar
"Belum ada laporan berkaitan logistik yang rusak akibat hujan, walaupun memang kondisi cuaca hari ini sejak pagi tadi hingga menjelang siang diguyur hujan, logistik masih aman untuk digunakan oleh teman-teman di KPPS setempat," kata dia.
"Sejauh ini kelengkapan logistik pemilu, masih sesuai dengan apa yang menjadi perintah atau rencana yang mengatur tentang logistik. Karena prosesnya memakan banyak waktu, sehingga dibutuhkan kehati-hatian saat mengisi terkait hasil perolehan 5 jenis surat suara yang dilakukan temen-temen KPPS," tukasnya.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Bekasi, Akbar Khadafi menyebutkan, pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Bekasi berjalan dengan aman tak ada kendala.