KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang menggelar acara peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 tingkat Kabupaten di Lapang Karangpawitan Karawang, Kamis 20 Juni 2024.
Kampung Keluarga Berencana Lestari yang terletak di Desa Sukasari, Kecamatan Purwasari mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Karawang, ke depan akan membentuk PIK-R di semua sekolah.
Ketika perayaan Hari Keluarga Nasional Kabupaten Karawang, Kampung Keluarga Berencana Lestari di Desa Sukasari, Kecamatan Purwasari mendapatkan piagam penghargaan sebagai Kampung KB terbaik tingkat Kabupaten.
Enung Nurliah, Pembina PLKB Kampung Keluarga Berencana Lestari menyampaikan di Kampung KB tersebut mempunyai program berupa Bina Keluarga Balita (BKB) dan PIK Remaja. Sebelum memberikan pembinaan,pengurus Kampung KB Lestari telah berkoordinasi dengan Paud dan Posyandu terlebih dahulu. Ia mengaku dalam melakukan pembinaan tidak mengalami kendala apapun.
BACA JUGA:Orang Tua Harus Tahu! Inilah Cara Melihat Progres Akademik Anak Melalui Hasil Rapot
"Ada program Bina Keluarga Balita dan PIK-Remaja, untuk program unggulan kami itu PIK-R karena sudah mendapatkan juara 3 tingkat provinsi. Alhamdulillah tidak ada kesulitan untuk koordinasi dan pembinaannya. Sejauh ini masih aman, antusias mereka Alhamdulillah sangat mendukung untuk program BKB karena kita berkoordinasi dengan Paud dan posyandu," ujarnya Kamis (20/6).
Meski telah mendapatkan penghargaan, petugas Kampung KB Lestari masih akan melakukan pembentukan PIK Remaja di masing-masing sekolah yang berada di wilayah Kecamatan Purwasari. Sejauh ini hanya terdapat satu PIK Remaja, namun itu hasil pembentukan dari pemerintahan desa. Pembentukan PIK Remaja di setiap sekolah akan mulai berjalan ketika awal Juli.
"Bersyukur bisa di apresiasi oleh pemerintah Kabupaten dan dinas. Kami masih ada tugas membentuk PIK-R untuk setiap sekolah dan sudah berkoordinasi dengan masing-masing sekolah. Kurang lebih ada 10 sekolah untuk tingkat SMP dan SMA. PIK-R yang sudah terbentuk sekarang baru dari desa saja, tapi untuk di masing-masing sekolah belum ada PIK-R. Rencana di awal Juli nanti akan mulai kami bentuk untuk di setiap sekolah. Prestasi baru diperoleh di Maret 2024 ini. Kalau untuk Kampung KB nya baru dua prestasi itu saja. Kita baru membina satu dusun, dusun Duku. Rencana kami akan perluas pembinaan ke dusun yang lain karena kita juga kan melewati dusun yang lain. Ke depan akan kita bina Dusun Bakancengkong. Harapannya yang pasti makin sukses, semakin solid untuk petugas lintas sektor, semakin maju untuk Kampung KB," lanjutnya.
BACA JUGA:Peringati Hari Keluarga Nasional ke 31, DPPKB Karawang Berupaya Wujudkan Zero Stunting
Ketua Kampung KB Lestari, Arief Rahmat menyebutkan jika pembentukan berdasarkan SK Kepala Desa Sukasari nomor: 276/71/SK/KPKB, tanggal 12 Desember 2019, yang kemudian direvisi melalui SK: 356/SK/KP.KB/VI/2023 Tanggal 1 Juni 2023, Tentang Pengesahan Kampung KB Lestari. Ia menjelaskan sebelum terbentuk Kampung KB, masyarakat Desa Sukasari belum mempunyai akses untuk mendapatkan pelayanan kesehatan termasuk pelayanan alat kontrasepsi. Kemudian angka kelahiran pun belum terkontrol dan ibu hamil yang kurang mendapatkan nutrisi.
"Kampung KB Lestari Desa Sukasari sudah terbentuk dari tahun 2019 tetapi baru di sahkan pada tahun 2023. Sebelum hadirnya Program Kampung KB, kondisi di Desa Sukasari masih banyak hal-hal yang perlu mendapat perhatian, masih banyak keluarga yang tidak memiliki akses terhadap pelayanan kesehatan, termasuk akses terhadap alat kontrasepsi, kelahiran yang tidak terkontrol menyebabkan banyak ibu hamil yang tidak siap dan tidak terpenuhi kebutuhan nutrisi dan kesehatannya. Selain itu, banyak keluarga di desa yang tidak memiliki akses terhadap fasilitas kesehatan seperti Puskesmas atau klinik sehingga mengalami kesulitan dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang memadai," ungkapnya.
Dalam penanganannya, program Kampung KB Lestari Desa Sukasari menerapkan berbagai macam pendekatan, mulai dari pendekatan promotif, preventif, kuratif, hingga rehabilitatif.
BACA JUGA:DPPKB Kabupaten Karawang Gelar Upacara Peringatan Hari Keluarga Nasional
Pendekatan promotif dalam Kampung KB merupakan tindakan yang mendukung kampanye penggerakan perilaku sehat di masyarakat. Pendekatan ini didasarkan pada upaya meningkatkan pengetahuan, sikap, dan perilaku warga untuk merubah pola hidup menjadi lebih sehat dan aktif. Salah satu program pendekatan promotif dalam Kampung KB adalah penyuluhan kesehatan dan sosialisasi tentang pendidikan keluarga.