Dewi Tanjung pada Istri Ferdy Sambo: Bu Anda Takut? Ya Udah Bicara Jujur Aja...!

Sabtu 23-07-2022,12:09 WIB
Editor : redaksimetro01

DEWI Tanjung meminta istri Irjen Pol Ferdy Sambo yaitu Putri Candrawathi untuk berkata jujur. Politisi wanita ini menyebut dirinya sama sekali tidak percaya Brigadir Nopransyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J melecehkan istri jenderal bintang dua tersebut. "Nyai tidak percaya kalau Yosua itu mencemek-cemek istri jenderal. Masa iya sih Yosua nafsu sama emak-emak gitu lho," kata Dewi Tanjung dari chanel Youtube Dewi Tanjung pada Jumat, 22 Juli 2022. Dewi Tanjung sama sekali mempercayai isu pelecehan seksual maupun isu perselingkuhan yang dituduhkan kepada Brigadir J. Dewi Tanjung menyebut ada kasus lain yang lebih besar. Brigadir J diduga mengetahui kasus tersebut. "Sehingga dia harus dihabisi agar tidak bersuara. Jadi bukan masalah perselingkuhan atau pelecehan," imbuhnya. Kasus besar itu, kata Dewi Tanjung, ditakuti oleh Irjen Pol Ferdy Sambo. Baca Juga: Putri Chandrawati Irjen Pol Ferdy Sambo dan Misteri Isi Ponsel Brigadir J, Babak Baru Menjawab Isu Tak Sedap Dia mengaku tidak mempercayai narasi yang dikembangkan polisi terkait isu pelecehan. "Apa yang dilecehkan bu. Yang dicemek-cemek itu yang mana. Buktikan. Apakah diperkosa? Ada nggak bukti hasil visum diperkosanya. Kan pasti ada visumnya. Seperti pemaksaan-pemaksaan pada alat kelaminnya. Tapi kan tidak ada bukti visumnya," terang Dewi Tanjung lagi. Menurutnya, narasi pelecehan dinilai mengada-ada. Terlebih, istri Ferdy Sambo dan Brigadir J baru pulang dari pergi ke Magelang bersama-sama. "Sekali lagi nyai tidak percaya Yosua bersalah dalam kasus pelecehan seksual seperti yang dituduhkan. Yang cerdas deh bikin skenarionya," tegasnya. (fin)

Tags :
Kategori :

Terkait