Pemdes Dawuan Barat Bagikan BLT DD, Per Warga Dapat Jatah 900 Ribu
KARAWANG - Pemdes Dawuan Barat mulai membagikan bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD). Bantuan dengan jumlah Rp 900 ribu per penerima manfaat itu diserahkan di Aula Desa Dawuan Barat. Kepala Pjs Desa Dawuan Barat, Sri Nurlaeli mengatakan, per warga setiap bulan mendapatkan jatah Rp 300 ribu namun pembagiannya dirapel selama tiga bulan, jadi saat dibagikan penerima berhak mendapatkan total Rp 900 ribu. "Yang menerima BLT DD 129 orang," kata Sri Sri mengatakan pada pembagian BLT di desanya mengalami penurunan dari tahun kemarin, sebelumnya per-RT 3 orang. "Mengalami penurunan, yang tadinya per-RT tiga jadi dua," kata Sri. Sri membeberkan, pengambilan uang BLT DD tidak bisa diwakilkan, lantaran dikhawatirkan tidak sampai ke penerima. "Kalau sakit gak bisa diwakilkan, jadi dianterin ke rumahnya (uang BLT DD, red)," kata dia. Sri mengharapkan warganya dapat menggunakan dana bantuan tersebut untuk kebutuhan bukan keinginan yang dibeli oleh warganya. "Diarahkan untuk membeli yang bermanfaat, seperti keperluan buat bulan Ramadan." pungkasnya. (cr2/mhs)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: