PMB AKTI Diserbu Ribuan Pendaftar, 64 Camaba Terbaik Jalani Tahapan Matrikulasi

PMB AKTI Diserbu Ribuan Pendaftar, 64 Camaba Terbaik Jalani Tahapan Matrikulasi

KARAWANG - Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Akademi Komunitas Toyota Indonesia (AKTI) tahun ajaran 2022-2023 diserbu 4.349 peserta yang mendaftar. Setelah mengikuti beberapa tahapan seleksi, kini tersisa 64 orang calon mahasiswa baru (Camaba) yang memasuki tahapan matrikulasi. Wakil Direktur-1 AKTI, Sudibyo A.S mengatakan, tahapan matrikulasi adalah seleksi terakhir sebelum dilakukan pengukuhan secara resmi sebagai mahasiswa AKTI angkatan ke-7, dengan ditandai upacara inaugurasi yang rencananya dilakukan pada akhir Agustus 2022. "Program matrikulasi dimaksudkan untuk melakukan penyetaraan calon mahasiswa AKTI yang berisi tentang teori, praktik skill dan body and mind. Untuk body and mind biasanya kita isi dengan program pelatihan leadership, insya Allah akhir bulan akan dilakukan pelatihan leadership di Cikole Lembang. Selain itu, teori ataupun knowledge Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) dilaksanakan di sesi matrikulasi" ujar Sudibyo, kepada KBE, kemarin (8/6). Matrikulasi, jelas Sudibyo, dilaksanakan selama 3 bulan mulai dari Juni hingga Agustus. Setelah dilaksanakan matrikulasi, maka di akhir Agustus akan dilakukan pengumuman kelulusan dan dinyatakan resmi menjadi mahasiswa AKTI dengan ditandai upacara inaugurasi. "Mereka yang lolos akan menjalani perkuliahan tahun ajaran baru yang dimulai pada September 2022," jelasnya. Sudibyo menyampaikan, AKTI merupakan akademi manufaktur otomotif yang didirikan oleh PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN). Dalam PMB AKTI tahun ini ada beberapa tahapan seleksi yang harus ditempuh oleh seorang calon mahasiswa baru di antaranya, seleksi administrasi, tes potensi akademik (TPA), tes psikologi, interview user, medical chek up, dan matrikulasi. "Dimulai dari pendaftaran secara online melewati website AKTI sekitar bulan Oktober tahun lalu, untuk lulusan SMK seluruh Indonesia, gratis tanpa dipungut bayaran. Setelah melakukan pendaftaran secara online, seleksi pertama adalah kelengkapan administrasi. Kemudian bagi yang lolos seleksi administrasi akan dilakukan pengumuman dengan dikirimkan surat undangan mengikuti tes pertama yaitu tes potensi akademik (TPA), soal-soalnya kita adopsi dari mata kuliah umum yang terkait pembelajaran di AKTI. Bagi yang lulus tes TPA kemudian kita kirimkan surat undang mengikuti tes psikotes, dalam hal ini kita bekerja sama dengan lembaga konsultan psikologi. Selanjutnya dilakukan user interview dimana panelnya terdiri dari para dosen serta manager di PT TMMIN untuk mengkonfirmasi terkait passion, motivational fit dan lain-lain. Mengapa kita libatkan para manager produksi dari PT TMMIN, karena sejak dari awal seleksi kita harapkan mahasiswa lulusan AKTI akan memenuhi ekspektasi kebutuhan Industri," ucapnya. Sudibyo menambahkan, untuk calon mahasiswa yang sudah dinyatakan lulus seleksi, maka akan diberikan tiket menuju ke Karawang. Bagi calon mahasiswa yang tinggal di luar Pulau Jawa diberikan tiket pesawat dan dijemput di bandara Sukarno Hatta. Sedangkan bagi calon mahasiswa yang tinggal di Pulau Jawa akan dilakukan penjemputan di kota masing-masing dengan bus. Biasanya titik temu dilakukan di sekolah tempat asal mereka, sekaligus serah terima dengan guru sekolah. "64 camaba AKTI tahun ini berasal dari provinsi paling barat yaitu Provinsi Aceh dan provinsi paling timur yaitu Provinsi Jawa Timur di Surabaya," katanya. Lebih lanjut Sudibyo mengungkapkan, menjalani perkuliahan di AKTI memiliki banyak kelebihan yang diterima para mahasiswa. Selain perkuliahan yang full seratus persen beasiswa ditanggung Toyota, juga dipenuhi biaya kehidupan selama di asrama, diberikan uang saku, serta transportasi bis antar jemput asrama-kampus pulang pergi. (rul/ayi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: