Waww... Ratusan Taksi Terbang Segera Beroperasi di Indonesia, Seperti Ini Bentuknya..
JAKARTA- PT Prestisius Aviasi Indonesia atau Prestige Aviation menyepakati untuk melakukan pemesanan taksi terbang e-Hang 216 sebanyak 100 unit dari eHang. Artinya, ratusan taksi terbang bertenaga listrik itu siap mengudara di Indonesia. Acara penandatanganan perjanjian prapesan 100 unit itu dihadiri secara langsung oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Executive Chairman Prestige Aviation Rudy Salim, Chairman Prestige Aviation Johnson Yaptonaga, Founder, dan CEO EHang Huazhi Hu, serta Komisaris Black Stone Cargo Airline Marco Isaak di area International Motor Show (IIMS) 2022, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta. Executive Chairman Prestige Aviation Rudy Salim mengatakan dalam uji coba terbang itu kendaraan tanpa awal itu dikendalikan dari ground control yang berlokasi di China. Sebab, kata dia, pilot di Indonesia masih melakukan sertifikasi terlebih dahulu. "Karena pilot kami masih dalam tahap pelatihan, semua penerbangan tadi diterbangkan dari ground control yang di China," kata Rudy di Jakarta Rudi memastikan keamanan kendaraan itu memiliki standar yang sudah dibuktikan, meskipun dikendalikan dari jarak jauh. "Keamanan eHang sendiri adalah perusahaan yang sudah terdaftar di NASDAQ di Amerika dan secara white paper sudah dibuktikan dari sisi user interface dan take off, sudah terbukti sangat baik," kata Rudy. "Jadi, saya rasa seharusnya sudah aman dari masalah itu (keamanan)," sambungnya. Baca Juga: Resmi, Mobil Terbang Liberty Sudah Bisa Mengudara di Banyak Negara, Indonesia? Penandatanganan perjanjian prapesan menindaklanjuti kesuksesan uji coba penerbangan di Bali pada November tahun lalu. Menurut perusahaan, demonstrasi kontrol pada pusat komando dan koordinasi berjalan lancar. Dalam demo tersebut, EHang 216 berhasil mengudara dengan ketinggian 300 meter mengitari pulau Bali serta terbang tanpa awak dan penumpang. Rudy mengatakan pihaknya berharap bisa memenuhi kebutuhan transportasi udara Indonesia dan siap mendukung ibu kota Negara baru yang mengusung konsep smart city. (jpnn/red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: