Lapor Pak Pj Bupati Bekasi, Jalan Raya Kodam Serang Minim Penerangan

Lapor Pak Pj Bupati Bekasi, Jalan Raya Kodam Serang Minim Penerangan

Suasana japan gelap gulita minum penerangan--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.IDJalan Raya Kodam, Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan, kondisinya gelap gulita minim penerangan. Kondisi itu dikeluhkan pengguna jalan yang setiap hari melintasi jalur tersebut. 

Keluhan tidak terkait kondisi jalan tersebut rusak tapi di sepanjang jalan itu tidak ada Penerangan Jalan Umum (PJU) yang berfungsi atau mati dimalam hari.

Asep (37) warga desa sukadami yang setiap harinya melintas di jalan tersebut mengaku was-was apabila melewati jalan raya kodam di malam hari. 

BACA JUGA:Update Laporan Awal Tahun Covid 19 per 8 Januari 2023, Tercatat 1 Meninggal

" Rasa takut ada, tapi mau gimana lagi karena jalan kodam ini salah atau akses utama menuju tempat kerja saya di cikarang pusat, "ujarnya Senin (9/1/23) malam. 

Dulu dia mengaku kecewa karena jalannya amblas, sekarang kecewa karna tidak ada PJU yang berfungsi. Kondisi itu sepertinya sengaja dibiarkan. 

BACA JUGA:Dibantai Vietnam 2-0, Harapan Indoensia ke Babak Final Piala AFF 2022 Pupus

Menurutnya, jika Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi tidak segera bertindak, bukan tidak mungkin tindak kejahatan pun kerap terjadi.

Pasalnya jalan tersebut lumayan panjang dan jauh dari permukiman warga.

BACA JUGA:Baznas Kota Bekasi Beri Penjelasan Begini Soal Bantuan Rutilahu Rp5 Juta

"Kalau malam gelap karena tidak ada satupun PJU yang berfungsi, " jelasnya. 

Ditambah sepanjang jalan kodam itu baik dari sebelah kiri maupun kanan jalan merupakan perbatasan kawasan industri dan perbatasan dua desa yang situasinya sangat sepi, apalagi dimalam hari," terangnya.

BACA JUGA:Bantuan Rp5 Juta dari Baznas Dikembalikan, Penerima: Itu Dana Kebencanaan

Sementara itu, Rama (40) warga desa serang mendesak Pemkab Bekasi untuk segera menindaklanjuti keluhan warga, Umumnya warga yang setiap harinya melintas di jalan raya kodam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: