ASKAB Bekasi Gelar Kongres Biasa Jelang Pemilihan Ketua, Berminat Bersiap Mendaftar

ASKAB Bekasi Gelar Kongres Biasa Jelang Pemilihan Ketua, Berminat Bersiap Mendaftar

Kongres biasa Askab PSSI Kabupaten Bekasi ini berlangsung di ruang rapat Sekretariat Askab PSSI Kabupaten Bekasi komplek Stadion Wibawa Mukti pada Jum'at (20/01).-foto Al Mujamil-

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Bekasi, menggelar tahapan persiapan Kongres Biasa (KB) komite eksekutif periode 2023/2028. 

Kongres biasa tersebut digelar di ruang rapat Sekretariat Askab PSSI Bekasi di komplek Stadion Wibawa Mukti pada Jum'at (20/01).

“Kongres Askab tahunan ini menargetkan sebenarnya itu untuk pembentukan panitia pemilihan ketua dan wakil ketua exco masa jabatan 2023-2028,” ungkap Hamun Sutisna Ketua Askab Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA: Jawab Tudingan Mahasiswa dalam Aksi, Baznas Beri Klarifikasi Begini

Dikatakan setelah terbentuk komite pemilihan dan osis band nanti akan dibuka pendaftaran secara umum. Siapa yang mau mencalonkan dipersilahkan.

Menurutnya pencalonan terbuka untuk masyarakat umum maupun penggiat sepak bola yang berkeinginan akan mencalonkan diri sebagai ketua dan wakil esco bisa segera mendaftarkan dirinya.

BACA JUGA: Sepekan, Gabungan Mahasiswa Dua Kali Demo Baznas Kota Bekasi, Tuntutannya Ngeri!

“Yang mau nyalon sebagai ketua atau wakil di Askab PSSI Kabupaten Bekasi bisa dari semua kalangan, ya monggo, siapa pun itu yang akan segera mencalonkan diri,” katanya.

Hamun menjelaskan yang terpenting sudah terbentuknya panitia-komite pada pemilihan untuk menjaring para calon ketua maupun wakil untuk mengadakan Askab PSSI Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA: Kenang Komodor Yos Sudarso, Perairan Pulau Kolepom Ditetapkan sebagai Kawasan Konservasi Perairan

Sementara itu Asprov Jawa Barat Entis Sutisna turut menghadiri Kongres tahunan Askab PSSI Kabupaten Bekasi mengatakan, kehadirannya sebagai delegasi untuk mewakili pimpinan dari Askab Jawa Barat.

“Karena masa jabatan askab Kabupaten Bekasi akan berakhir pada tanggal 26 januari 2023 nanti, makanya seharus segera mungkin melaksanakan kongres tahunan untuk menentukan komite pemilihan, komite banding dan penetapan voter,” tutur Entis.

Ia mengungkapkan setelah sudah terbentuknya Komite pemilihan, Komite pemilihan akan berkerja untuk menjaring para calon ketua dan wakil ketua kurang lebih selama jenjang watu 45 hari.

BACA JUGA:Lantik 154 Kepala Sekolah dan 27 Pejabat Fungsional, Gubernur Jabar Ingatkan Integritas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: