Puslabfor Polri Datangi SDN 03 Muktijaya, Sisir Lokasi Kebakaran

Puslabfor Polri Datangi SDN 03 Muktijaya, Sisir Lokasi Kebakaran

--

KARAWANG BEKASI DISWAY - Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri mendatangi Sekolah Dasar Negeri (SDN) Muktijaya 03, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Senin (20/11/2023)

Pantauan awak media dilokasi tim Puslabfor Polri, datang ke lokasi sekira pukul 14.00 WIB.

Ada sekitar tiga orang petugas yang menggunakan seragam Labfor Bareskrim Polri masuk ke dalam ruangan kepala sekolah yang terbakar pada (7/11/2023)

Selain tim Puslabfor, ada juga Kanit Reskim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah beserta tim.

BACA JUGA : Ratusan Padepokan di Jawa Barat Kumpul, Unjuk Kebolehan di Kabupaten Bekasi

Mereka melihat sejumlah lokasi terjadinya kebakaran di ruang kepsek tersebut.

Sebelumnya, Kapolsek Setu AKP Abdul Rasyid mengatakan hasil penyelidikan dari Puslabfor akan digunakan sebagai penyelidikan lebih lanjut menentukan penyebab kebakaran.

Pihak sekolah sudah memberikan laporan Kepolisian terkait kejanggalan kasus kebakaran SDN 03 Muktijaya. Saat ini masih dalam tahap proses penyelidikan.

"Kita tindaklanjuti sesuai prosedur. Diawal kita sudah gunakan tim iden dari Polres, selanjutnya kita akan hadirkan Puslabfor dari Mabes untuk penyelidikan lebih lanjutnya,"paparnya.

BACA JUGA : Cabuli 8 Siswi SD, Pedofil Asal Purwasari Ditangkap, Begini Kronologinya

Kepala Sekolah SDN 03 Muktijaya, Husain Kasim mengatakan ia sudah memberikan laporan kepada Polsek Setu, Kamis 16 Nopember 2023. Rencana pihak Kepolisian akan meninjau kembali TKP.

"Tadi yang dikasih flashdisk, video kebakaran terus foto dan ruangan yang terbakar dan barang-barang terbakar untuk pemeriksaan saksi nanti dari pihak Kepolisian,"kata Husain.

Garis polisi masih melintang di lokasi kebakaran. Husain berharap pihak Kepolisian dapat segera mengusut tuntas kejanggalan Kebakaran tersebut.

"mudah-mudahan pelaku terungkap, daripada kita diamkan begini. Masa sekolah tempat umum dibakar, ini kan sekolah buat tempat anak-anak belajar,"tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: