7 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kabel Charger HP Awet dan Anti Terkelupas

7 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kabel Charger HP Awet dan Anti Terkelupas

Kabel Terkelupas -Kabel Terkelupas -Medcome.id

 

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- Kabel HP terkelupas menjadi satu dari sekian banyak masalah yang sering dihadapi beberapa orang. Masalah kecil yang bisa menimbulkan perkara besar jika kabel tetap digunakan dan tidak diganti.  

Kabel Terkelupas berawal dari kebiasaan sepele yang tanpa sengaja kita lakukan dalam kehidupan sehari hari, seperti menggulung dan melipat kabel, penyimpanan kabel yang salah, danasih banyak kebiasaan lain yang bisa bikin kabel charger HP rusak.

Meski terlihat sepele, hal ini menjadi masalah yang penting karena charger yang rusak memiliki potensi yang cukup membahayakan bukan hanya bagi handphone tetapi juga pengguna.

Untuk mengatasi risiko tersebut, disarankan untuk melakukan perawatan khusus pada charger. Meskipun terlihat sepele, langkah-langkah perawatan ini memiliki dampak besar dalam mencegah potensi risiko yang ditimbulkan oleh charger yang rusak. 

Dengan demikian, menjaga kabel charger tetap dalam kondisi baik menjadi langkah penting yang tidak boleh diabaikan. Berikut ini 8 cara ampuh merawat kabel HP agar tetap awet dan tidak terkelupas.

1. Sebaiknya gunakan charger bawaan untuk mengisi daya ponsel agar tidak mudah mengalami kerusakan

Tidak hanya memberikan umur panjang pada ponsel, penggunaan charger asli juga menjaga charger agar tidak mudah rusak. Ini disebabkan oleh perbedaan tegangan arus yang diterapkan pada setiap ponsel, dan vendor telah menyesuaikan arus dan daya tahan panas kabel untuk charger bawaan ponsel tersebut.

2. Setelah digunakan, gulung charger dengan benar untuk mencegah lekukan yang dapat menyebabkan kerusakan. 

Cara yang tepat untuk menggulung charger adalah dengan tidak terlalu kencang, dengan membuat sudut gulungan sekitar 45 hingga 60 derajat. Hal ini dilakukan agar gulungan yang terlalu ketat tidak menekuk komponen di bawah pelapis kabel. Selain itu, disarankan untuk tidak mengikat charger ke power bank, karena hal ini dapat menyebabkan kerusakan dan putusnya kabel dengan mudah.

3. Pastikan untuk mencabut charger dengan lembut agar tidak merusaknya.

 Meskipun tidak terlihat, mencabut charger dengan keras dapat merusak komponen di dalamnya dan menyebabkan putusnya kabel. Sebaiknya, cabut charger dengan memegang kepala adaptor saja.

4. Jangan gunakan handphone saat sedang di cas

Tidak hanya berdampak merusak baterai, menggunakan ponsel sambil diisi daya juga dapat mengakibatkan kerusakan pada charger. Ini dapat menyebabkan kabel dan komponen di dalamnya menjadi bengkok dan rusak. Oleh karena itu, disarankan untuk tidak menggunakan ponsel saat dalam proses pengisian daya hingga penuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: tips merawat charger hp