PKS Kabupaten Bekasi Usung Dua Nama Internal untuk Pilkada Serentak 2024, Ada Istri Mantan Bupati Bekasi

PKS Kabupaten Bekasi Usung Dua Nama Internal untuk Pilkada Serentak 2024, Ada Istri Mantan Bupati Bekasi

Ketua DPD PKS Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustofa--(sumber foto : karawangbekasi.disway.id)

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bekasi mengusung dua nama dari internal kadernya untuk maju pada Pemilihan Daerah (Pilkada) serentak 2024 mendatang. Mereka yakni Cucu Sugiarti dan Faizal Hafan Farid.

Cucu Sugiarti merupakan istri mantan Bupati Bekasi periode 2007-2012, Sa’duddin (Alm). Cucu juga berhasil meraih suara tertinggi di pemilihan legislatif (Pileg) DPRD Provinsi Jawa Barat 2024 kemarin, dengan mengumpulkan 81.090 suara.

Sedangkan Faizal Hafan Farid merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2019 – 2024. Pada Pileg DPRD Provinsi Jawa Barat 2024 kemarin, Faisal mengumpulkan suara terbanyak kedua, yakni 44.320 suara.

Ketua DPD PKS Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustofa mengatakan setelah proses penjaringan yang ketat, kedua nama tersebut kini tengah didorong ke DPP untuk dipilih satu nama yang akan menjadi Bakal Calon Bupati -Wakil Bupati Bekasi yang diusung PKS.

BACA JUGA:Pembentukan Tim Adhock Terus Bergulir di KPU Kabupaten Bekasi

"Yang kita usung ada dua, yakni Ibu Cucu Sugiarti dengan Pak Faizal Hafan Farid. Keduanya sudah dikirim ke DPP dan kita tinggal menunggu siapa calon terbaik yang dipilih," ungkap Budi Muhammad Mustofa kepada Cikarang Ekspress pada Minggu (12/05).

Namun demikian, siapapun yang nantinya dipilih oleh DPP, dipastikan merupakan kader terbaik dan seluruh barisannya akan terus berjuang memenangkan kader tersebut. "Kalau untuk posisi kita legowo lah. Artinya kalo cocoknya Bupati kita ambil Bupati tetapi kalo cocoknya Wakil, kita wakil. Kita siap-siap aja," ungkapnya.

Untuk itu saat ini pihaknya akan melakukan komunikasi dengan partai politik lainnya untuk untuk membangun kekuatan pada Pilkada nanti. Usai DPC PDI Perjuangan, selanjutnya DPD PKS Kabupaten Bekasi berencana untuk menyambangi Partai Gerindra, PKB, Demokrat dan lainnya. "Insya allah silaturahmi politik seperti ini terus kita lanjutkan," tukasnya.

BACA JUGA:Puluhan Korban Luka-luka Kecelakaan Bus di Ciater Subang Dirujuk ke RS di Depok

Sebelumnya diberitakan, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bekasi mendatangi Kantor Sekretariat DPC PDI Perjuangan. Kedatangan Pengurus DPD PKS ke markas moncong putih ini disambut Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Soleman beserta jajarannya.

Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Jemi Fitters mengatakan, kedatangan para pengurus DPD PKS Kabupaten Bekasi ke kantor Sekretariat PDI Perjuangan ini dalam rangka silaturahmi dan berdialog soal kebangsaan termasuk dialog seputar Kabupaten Bekasi.

" Sebetulnya silaturahmi aja, judulnya dialog kebangsaan kita lebih persempit lagi dialog tentang kebekasian. Kita ngobrol seputar bagaimana kondisi Bekasi hari ini dan kedepannya," kata Jemi usai menerima kunjungan DPD PKS, di Kantor Sekretariat DPC PDI Perjuangan Jalan Kalimalang, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Kamis (9/5).

BACA JUGA:Bus Pariwisata Kecelakaan di Ciater Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka, Begini Kronologinya

Jemi mengatakan, setelah adanya kunjungan DPD PKS ke PDI Perjuangan, pihaknya akan melakukan hal yang sama ke partai-partai lain termasuk ke DPD PKS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: