KPU Kabupaten Bekasi Gelar Sosialisasi Pilkada 2024 ke Pemilih Pemula di SMK Industri Nasional I Setu
KPU Kabupaten Bekasi menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk pemilih pemula yang berlangsung di SMK Industri Nasional I Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi pada Kamis (24/10/2024). --karawangbekasi.disway.id
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk pemilih pemula yang berlangsung di SMK Industri Nasional I Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi pada Kamis (24/10/2024).
"Edukasi Pilkada 2024 kali ini dilakukan kepada puluhan anggota dan pengurus DPD Penggiat Anti Narkoba (PANI) Kabupaten Bekasi, yang juga melibatkan pemilih pemula" kata Kepala Divisi Perencanaan Data dan Informasi pada KPU Kabupaten Bekasi Muchamad Iqbal kepada Cikarang Ekspress.
Kegiatan sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk pemilih pemula tersebut turut di isi oleh Bekasi Development Institute (BDI).
Iqbal menyatakan elemen ormas menjadi salah satu sasaran pelaksanaan sosialisasi tahapan pilkada dengan tujuan informasi yang disampaikan dapat diteruskan di seluruh kantong massa masing-masing ormas.
BACA JUGA:Kecamatan Cikarang Selatan Sosialisasikan Pencegahan Bencana ke Masyarakat
KPU Kabupaten Bekasi menjalin kerja sama dengan 60 organisasi masyarakat yang ada di daerah itu untuk pelaksanaan sosialisasi pilkada hingga berakhir masa kampanye.
"PANI ini salah satu organisasi kepemudaan yang concern terhadap penyalahgunaan Narkoba di Kabupaten Bekasi. Tidak hanya PANI, kami juga bekerja sama dengan KNPI, Karang Taruna dan ormas keagamaan untuk melakukan sosialisasi sampai masa kampanye selesai," katanya.
Iqbal mengaku kegiatan sosialisasi ini terus dilakukan agar tingkat partisipasi pemilih Pilkada Serentak 2024 pada 27 November mendatang semakin meningkat, terutama kalangan generasi muda.
"Gen Z dan Gen Milenial ini merupakan pemilih mayoritas, berdasarkan data lebih dari 47 persen dari total pemilih di Kabupaten Bekasi," ucapnya.
BACA JUGA:Ibu dan 2 Anak di Karawang Ditemukan Gantung Diri, 1 Anak berhasil Diselamatkan
Melalui sosialisasi ini diharapkan para peserta dapat menyebarluaskan informasi seputar hari pelaksanaan, pasangan calon kandidat peserta hingga hal teknis menyangkut tata cara pencoblosan.
Dirinya meminta seluruh elemen masyarakat mulai dari tokoh masyarakat, ormas maupun lembaga swadaya masyarakat hingga pihak-pihak terlibat lain untuk berpartisipasi mengawal pelaksanaan Pilkada 2024 agar berjalan aman, lancar dan kondusif.
Kemudian mereka juga diharapkan bisa lebih cerdas dalam menyikapi berbagai isu yang berkaitan dengan Pilkada 2024 terutama yang beredar di media sosial.
"Kalau secara situasi masih terhitung landai, tidak ada konflik yang berarti. Meski sudah tahap masa kampanye namun situasi masih aman-aman saja. Harapan kami Pilkada 27 November 2024 bisa berjalan kondusif, aman, damai dan lancar," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: