Banyak Kecelakaan Karena Jalan Rusak Parah, Wakil Walikota Bekasi Bilang Sangat Prihatin

Salah satu ruas jalan rusak di Kota Bekasi BEKASI- Pasca musim hujan banyak jalan berlubang di Kota Bekasi. Kondisi ini mengakibatkan sering terjadinya kecelakaan . Kerusakan parah seperti yang terjadi di Jalan Raya Narogong, depan Polsek Kemang Pratama misalnya. Jalan ini kerap dikeluhkan pengguna jalan. Di medsos banyak unggahan soal peristiwa kecelakaan terjadi di Kota Bekasi yang menyebut kecelakaan terjadi karena jalan rusak itu. Unggahan ini cepat menyulut netizen untuk saling berkomentar. Tidak sedikit, mereka malah menyalahkan Pemkot Bekasi. Menariknya, komentar netizen ini ditanggapi oleh Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto melalui akunnya @mastriadhianto. Dia mengatakan, prihatin dengan kondisi jalan yang berlubang dan kerap menimbulkan kecelakaan itu. "Banyak yang mention saya, saya jawab melalui komentar di sini ya. Pertama, saya sangat prihatin adanya kejadian ini, tentu bukan Pemkot abai dalam menindaklanjuti jalan rusak," tulis Tri, dalam postingan @infobekasi, Senin (5/4/2021). (red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: