KARAWANG - Air merupakan kebutuhan utama dalam pertanian. Dalam rangka mempersiapkan masa tanam, aparatus Pemdes Tegalurung, Kecamatan Cilamaya Kulon melakukan gotong royong bersama para petani membersihkan sampah yang menghambat saluran air untuk mengairi sawah. Kepada KBE, Kepala Desa Tegalurung Toto Nur Anwari mengatakan, kerja bakti atau yang lebih dikenal dengan istilah gotong royong merupakan ciri khas budaya orang timur. Hal itu yang juga merek praktikan saat membersihkan sampah-sampah yang menyumbat saluran air ke sawah. "Ini adalah salah satu tugas kewajiban kami selaku orang pemerintahan jika ada laporan dari warga para petani butuh pelayan tentang fasilitas sarna air kebutuhan petani maka dari itu kami selakau pimpinan pemerintahan desa langsung kami printahakan ke para pamong desa," kata Toto, kemarin (8/3). Toto berharap, dengan agenda gotong royong bersama ini, para petani dapat hasil melimpah dari hasil pertaniannya. "Tujuan nya biar air mengalir irigasi lancar sesuai apa yg di harapkan oleh para petani. Mudah-mudahan hasilnya bagus," pungkasnya. (cr1/mhs)
Pemdes Tegalurung Bareng Petani Bersihkan Sampah Irigasi
Selasa 08-03-2022,11:30 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :