Kontroversi Foto Telanjang Finalis Miss Universe Indonesia 2023 Bikin Geger Publik, CEO Malah Mundur

Senin 07-08-2023,17:54 WIB
Reporter : Rizki Andika
Editor : Rizki Andika

Mellisa Anggraeni, kuasa hukum korban, mengungkapkan bahwa dugaan pelecehan tersebut terjadi selama persiapan kontes kecantikan tersebut. Ia menegaskan bahwa proses tersebut telah melibatkan beberapa korban yang merasa dilecehkan.

BACA JUGA:Jejak Peradaban di Langit: Perkembangan Awal Ilmu Astronomi, Kini Jadi Paling Diminati

Sheren Simamora, salah satu finalis yang mewakili Kalimantan Selatan, turut memberikan pengakuan mengenai pengalaman yang dialaminya. Ia menjelaskan bahwa pemeriksaan tubuh tanpa busana memang dilakukan dalam rangka persiapan kontes, namun ia juga mempertanyakan alasan dilakukannya pemeriksaan dengan keadaan telanjang.

Skandal ini menjadi viral setelah diunggah oleh National Director Miss Universe Indonesia Bali, Sally Giovanny, yang membagikan tangkapan layar percakapan dengan National Director Miss Universe Indonesia Jawa Barat, Rizky Ananda Musa.

Akibat dari kasus ini, beberapa pejabat di Miss Universe Indonesia, seperti CEO Eldwen Wang, Direktur Visual dan fotografer Rio Motret, serta Beauty Director Slam Wiyono, telah mengundurkan diri dari posisinya. **

Kategori :