Akibatnya, kamu jadi mudah lapar. Selain itu, makanan ini memiliki kandungan lemak tinggi dan rendah serat.
7. Makanan Pedas
Sebagian orang mungkin beranggapan kalau makanan pedas adalah menu yang cocok untuk sahur. Rasa pedasnya bisa membuat mata melek sehingga tidak lagi mengantuk.
BACA JUGA:Bantu Obati Penyakit Mematikan Ini, Berikut Tiga Manfaat dari Air Rebusan Daun Pepaya
Lalu, apakah boleh makan makanan pedas saat sahur? Ternyata, kebiasaan mengonsumsi makanan pedas saat sahur sebaiknya harus dihindari karena dapat menimbulkan berbagai masalah pencernaan, seperti mulas, sakit perut, naiknya asam lambung, hingga diare.
8. Makanan Cepat Saji
Menu yang perlu kamu hindari saat sahur selanjutnya adalah makanan cepat saji. Makanan dalam kategori cepat saji biasanya mempunyai kandungan garam, lemak, serta gula sangat tinggi. Ketiganya merupakan paket lengkap yang membuat tubuh kamu cepat lapar.
Tidak hanya itu, makanan cepat saji adalah jenis menu yang mempunyai kandungan nutrisi rendah.
9. Makanan Rendah Serat
Terakhir, kamu harus menghindari jenis makanan yang memiliki kandungan serat sangat rendah.
BACA JUGA:Nonton Boku No Kokoro No Yabai Yatsu Season 2 Episode 10 Subtitle Indonesia
Saat berpuasa, tubuh perlu asupan serat yang mencukupi agar proses pencernaan berjalan dengan lancar. Untuk memenuhi kebutuhan serat, pastikan bahwa menu sahur dilengkapi dengan buah dan sayur.
Makanan dengan serat tinggi tidak hanya membantu kamu dalam melancarkan pencernaan. Kategori makanan berserat membuat tubuh cepat merasa kenyang.
Selain itu, konsumsi makanan berserat bisa membantu tubuh dalam memenuhi kebutuhan cairan.
Itulah tips sehat yang dapat kamu lakukan lewat upaya menghindari berbagai jenis makanan saat sahur. Sebaiknya, kamu mengingat apa saja makanan yang harus dihindari saat sahur ini, ya. (bbs/ihm)