Sempat Viral, Kini Satu dari Dua Pelaku Pembegalan Karyawati di Kabupaten Bekasi Diringkus

Kamis 14-11-2024,09:00 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Ilham Prayogi

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Tim Resmob Polres Metro Bekasi berhasil meringkus salah satu pelaku pembegalan terhadap seorang karyawati di Jalan Irian II, Blok AC-1 Kawasan Industri MM2100, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi yang videonya sempat viral di media sosial pada Selasa (12/11) silam.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Sang Ngurah Wiratama mengungkapkan, pelaku berinisial MF diringkus sebuah rumah kos di wilayah Cikarang Barat, bahkan sebelumnya pelaku sempat berpindah-pindah tempat.

"Ini kasus yang terjadi di MM2100 perhari ini baru satu yang berhasil kita amankan, semoga kita bisa mengungkap dari satu orang ini berkembang menjadi temannya yang viral ada di CCTV," kata Sang Ngurah Wiratama kepada Cikarang Ekspress pada, Rabu (13/11).

Dia menyebutkan salahsatu pelaku ini telah diamankan berkat rekaman CCTV yang jelas merekam aksi kedua pelaku, serta keterangan sejumlah saksi yang berada di lokasi kejadian.

BACA JUGA:Perseroda Resmikan Fasilitas Generator Produksi Oksigen Medis

Saat ini, kata Wiratama pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap satu orang pelaku lainnya. Sementara ini, polisi berhasil mengamankan satu unit sepeda motor yang digunakan oleh para pelaku saat beraksi.

"Sementara baru satu orang yang berhasil kita amankan, ditangkap di kos-kosannya kemarin pukul 15.00 WIB," ungkap dia.

"Semoga dari tangkapan ini bisa berkembang, apakah dia udah melakukan aksi ini berapa kali, kemudian melakukan dengan siapa, yang ini akan kita kembangkan syukur-syukur secepatnya Polres Metro Bekasi segera menangkap pelaku lainnya," sambungnya.

Meskipun demikian, Wiratama belum bisa mengungkap, keterlibatan para pelaku pada kasus-kasus kejahatan lainnya. Serta masih mengejar para pelaku lainnya.

BACA JUGA:Berkolaborasi dengan Sekolah Adiwiyata, DLH Karawang Kenalkan Inovasi Pengolahan Daur Ulang Sampah Organik

"Pengungkapan pelaku dari CCTV yang kita dapati, kemudian kita juga masih mendalami karena memang CCTV agak kurang jelas. Kami sedang berkoordinasi dengan IT untuk memperjelas CCTV tersebut," kata dia.

"Kondisi korban saat ini baik sudah bisa beraktivitas seperti biasa. Korban juga memberikan informasi cukup baik, jadi kita juga mendapatkan informasi dengan lancar aman," sambungnya.

Sebelumnya, Viral di sosial media, sebuah video yang merekam aksi tindak kejahatan jalan Pembegalan yang dilakukan oleh dua orang pelaku berboncengan sepeda motor mengejar dan menyerang korban yang juga berkendara sepeda motor. Tampak dalam video berdurasi 43 detik itu korban berusaha masuk dan  meminta pertolongan security keamanan sebuah pabrik.

Kapolsek Cikarang Barat Kompol Gurnald Patiran dalam keterangan tertulisnya mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di depan gerbang PT Yamaha Musical Product Asia di Jalan Raya Irian II Blok AC-1 Kawasan MM2100, Desa Danau Indah, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Selasa 5 Nopember 2024 dini hari.

Kategori :