Jabar Kampanye Tumbuh Gemar Makan Ikan

Jabar Kampanye Tumbuh Gemar Makan Ikan

Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil memberikan sambutan pada Acara Festival Ikan Milenial 2022 di Plaza Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (02/12/2022).--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID-- Dalam rangka membangun kegemaran makan ikan pemda Jabar menggelar festival makan ikan bagi kalangan milenial dan generasi di bawahnya . kegiatan dilaksanakan agar mengonsumsi ikan yang baik untuk kesehatan dan pertumbuhan otak anak. 

Festival Ikan Milenial menghadrikan produk teknologi, kelautan dan perikanan Jabar. Ada 30 stan UMKM dengan 100 varian produk olahan hasil perikanan. 

Ada juga pameran produk petani ikan hias, petani milenial olahan ikan, petani milenial budi daya ikan serta demo masak olahan ikan. 

Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil, konsumsi ikan per kapita warga Jabar harus ditingkatkan. 

Data Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar tahun 2022, angka konsumsi ikan warga Jabar adalah 37 kilogram/ kapita/ tahun, atau masih di bawah rata-rata nasional 56 kg/ kapita/ tahun. 

Atalia mengatakan, promosi dan edukasi konsumsi produk-produk olahan ikan penting dilakukan, salah satunya dengan Festival Ikan Milenial. 

"Di acara Festival Ikan Milenial ini bisa untuk mempromosikan dan mengedukasi masyarakat sedemikian rupa, sehingga nanti masyarakat semakin mengenal, minimal mereka tahu dulu ada produk-produk apa dari ikan," ujar Atalia, saat Festival Ikan Milenial 2022 di Plaza Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (2/12/2022). 

Festival Ikan Milenial 2022 digelar atas kolaborasi Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar dengan petani, komunitas, dan stakeholders lain. 

"Apa yang dilakukan pada hari ini adalah bagaimana supaya masyarakat lebih mengenal produk-produk makanan olahan dari ikan," katanya. 

Festival Ikan Milenial 2022 menjadi salah satu rangkaian acara Siaran Keliling (Sarling) ke- 20 Jabar, yang dilakukan untuk sosialisasi berbagai program Pemda Provinsi Jabar. 

Festival Ikan Milenial menawarkan cara baru memperkenalkan ikan kepada anak- anak, yakni melalui mendongeng. 

"Dari mendongeng mereka dikenalkan dengan makanan ikan, mungkin bentuknya tidak bentuk ikan yang sebenarnya. Yang paling penting kreativitas, bahwa kemudian gizi itu bisa didapat anak anak kita khususnya dari kreativitas," ungkap Atalia. 

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar Hermansyah berharap Festival Ikan Milenial dapat mengejar ketertinggalan konsumsi ikan warga Jabar. 

"Dengan kampanye ini kita bisa menjadikan masyarakat lebih menggemari ika, sehingga setidaknya bisa mengejar ketertinggalan dalam konsumsi makan ikan," kata Hemansyah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kampanye gemar makan ikan