Siswa SMKN Pertanian Ukir Prestasi Popda, Antarkan Judo Karawang Raih Juara Umum
SEKILAS: Siswa SMKN Pertanian Karawang, A'inu Ridho (pegang piala) saat foto bersama dengan Kepala SMKN Pertanian Karawang, Sartoyo (ketiga dari kiri) didampingi Wakasek Kesiswaan, Rahmat A (kedua dari kanan) dan guru. A'inu Ridho berhasil mengukir prest-AYI PURNAMA/KARAWANG BEKASI EKSPRES-
KARAWANG- Siswa SMKN Pertanian Karawang, A'inu Ridho berhasil mengukir prestasi dalam perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Barat 2023. Siswa kelas XII TBSM 1 ini menyumbangkan medali perunggu cabang olahraga (cabor) judo untuk kontingen Kabupaten Karawang.
"Alhamdulillah, dalam debut pertama mengikuti Popda bisa meraih medali. Ini semua berkat dukungan dan doa dari orang tua, keluarga besar Padepokan Judo Taruna Karawang (PJKT) dan sekolah (SMKN Pertanian Karawang)," ujar Ridho, kepada KBE, Senin (24/7).
Dalam Popda Jabar yang berlangsung di Kota Bandung pada 4-10 Juli 2023, Ridho sukses meraih perunggu saat turun di kelas -73 kg putra. Putra sulung dari pasangan Kasman dan Saripah ini hanya kalah dari atlet asal Kota Bandung (emas) dan Kota Bogor (perak).
Atas prestasi tersebut, judo Karawang berhasil mendapatkan sepuluh medali dengan rincian tujuh emas dan tiga perunggu. Judo Karawang berhak keluar sebagai juara umum unggul atas kota/kabupaten lainnya termasuk Kota Bogor di posisi kedua yang meraih tiga emas, lima perak, dan empat perunggu.
Bahkan, prestasi dari Ridho dan atlet-atlet judo mampu mengantarkan kontingen Karawang finis di posisi sembilan klasemen akhir perolehan medali Popda dengan membawa pulang 13 emas, delapan perak, dan 19 perunggu.
"Saya bertekad untuk bisa terus mengharumkan nama Karawang, Porprov Jabar 2026 menjadi salah satu kejuaran yang ingin saya taklukkan dengan meraih emas," kata Ridho yang juga berhasil menyabet perunggu saat berlaga dalam Kejuaraan Investasi Pelajar Olahraga Bela Diri Judo tingkat SMA/SMK di GOR Judo Kelapa Gading Jakarta Utara pada 10 Juni 2023.
Kepala SMKN Pertanian Karawang, Sartoyo, didampingi Wakasek Kesiswaan, Rahmat A, Kaprog TBSM, Usep Bukhori, Staf Wakasek Kesiswaan, Asep Saepudin, dan Penanggung Jawab Ekstrakurikuler, Yoga Ardiansyah, mengaku bangga atas prestasi yang diraih A'inu Ridho.
"Semoga prestasi yang diraih di Popda Jabar dan Kejuaraan Investasi Pelajar Olahraga Bela Diri Judo di Jakarta bisa memotivasi A'inu Ridho untuk terus berprestasi di level kejuaran yang lebih tinggi, serta memotivasi siswa lainnya untuk ikut menorehkan prestasi baik akademik maupun nonakademik," ucap Sartoyo.
Sekadar informasi, selain banyak menorehkan prestasi melalui siswa-siswinya. SMKN Pertanian Karawang menjadi salah satu satuan pendidikan di Karawang yang kian diminati masyarakat. Dalam PPDB tahun pelajaran 2023/2024, SMKN Pertanian Karawang berhasil menjaring 356 siswa untuk mengisi sepuluh rombel (rombongan belajar) dari empat program keahlian yaitu teknik otomotif, teknik jaringan komputer dan telekomunikasi, agribisnis tanaman pangan dan hortikultura, dan agribisnis pengolahan hasil pertanian.
"Alhamdulillah kami kembali berhasil memenuhi kuota dalam PPDB tahun pelajaran 2023/2024. Bahkan jumlah pendaftar saat PPDB mencapai 558 pendaftar," katanya. (ayi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: