Terkena Ledakan Tangki Solar, Tukang Las Asal Batanghari Tewas, Begini Kronologisnya
Ilustrasi gambar --
PERISTIWA naas menimpa seorang tukang bengkel las asal Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur, dia meninggal dunia usai peristiwa meledaknya bekas tangki BBM yang diduga jenis solar.
Saat ini Petugas Kepolisian Polsek Batanghari, Polres Lampung Timur tengah melakukan proses penyelidikan, untuk mengungkap penyebab pasti peristiwa meledaknya bekas tangki BBM yang diduga jenis solar itu.
Kapolsek Batanghari, AKP Erson membenarkan pristiwa tersebut. "Identitas korban yang meninggal dunia adalah NW (54) pemilik bengkel las, yang merupakan warga Desa Bumiharjo, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur," katanya, Minggu, 3 Desember 2023.
BACA JUGA:Nonton One Piece Episode 1086 Subtitle Indonesia, Link Streaming Ada Dibawah
Sementara 1 korban lainnya, yang mengalami luka-luka adalah YL (35) warga Kecamatan Batanghari, yang diduga merupakan pemilik armada truk, yang saat kejadian sedang diperbaiki dibengkel las milik korban NW.
Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh pihak kepolisian, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu 3 Desember 2023 pagi.
"Berawal saat NW (korban meninggal) sedang memperbaiki kendaraan truk dengan cara mengelas bak truk milik YL. Disana korban NW tidak menyadari bahwa didekatnya terdapat tangki yang berisi cairan BBM jenis Solar, dan ceceran Aspal," ujar AKP Erson.
BACA JUGA:Bergenre RPG, Game Terbaru Black Clover M Rilis, Segini Ukuran File yang Diunduh
Selajutnya, warga disekitar bengkel, mendengar suara ledakan, dengan api serta asap yang bersumber dari bengkel milik NW.
"Ternyata korban NW sudah terjebak dalam kobaran api diatas bak truk, sementara korban YL terpental ketanah," imbuhnya.
AKP Erson melanjutkan, api yang berkobar akhirnya berhasil dipadamkan oleh Tim Pemadam Kebakaran, bersama warga sekitar.
"Akan tetapi akibat peristiwa meledaknya tangki tersebut, NW meninggal dunia dilokasi kejadian, sementara YL mengalami luka-luka," jelasnya.
Petugas Kepolisian Polsek Batanghari yang tiba dilokasi kejadian, langsung memasang Police Line (Garis Polisi), dan tengah melakukan proses penyelidikan bersama Tim INAFIS Polres Lampung Timur, untuk mengungkap penyebab terjadinya peristiwa naas tersebut. (tri/lc/ihm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: