Komedian Komeng Ditanya Alasan Masuk DPD : Lebih Baik DPD Daripada DPO
ilustrasi gambar, Komedian dan Pelawak Komeng--
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Berdasarkan hasil real count KPU, Komedian Komeng masih mengungguli nama-nama lainnya.
Komedian yang memiliki nama lengkap Alfiansyah Bustami ini maju nyaleg sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Dapil Jawa Barat.
Komeng beralasan ia bertarung di DPD, karena lebih baik daripada Daftar Pencarian Orang (DPO). "Lebih baik DPD daripada DPO yah jadi kita ke mana-mana repot, kalau DPD kan lebih enak, " beber pria Komeng dengan nada bercanda dikutip dari YouTube, Jumat (16/2/2024).
Komedian yang identik dengan jargon “Spontan… Uhuy!!! ini mengakui alasannya ikut bertarung di DPD dari Dapil Jawa Barat karena ingin memperjuangkan adanya Hari Komedi.
"Saya hanya ingin membela Hari Komedi, tapi terlalu sulit tidak masuk -masuk. Apakah saya kalau masuk di dalam (DPD, red) saya bisa. Semua hari di bidang seni ada Hari Film, Hari Musik, Hari Komedi ini belum ada," beber pria yang lahir di Jakarta 25 Agustus 1970 ini.
Sebelumnya, pelawak Komeng mencuri perhatian dalam Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024, di mana ia menjadi calon legislatif (caleg) DPD RI di Daerah Pemilihan Jawa Barat.
Terlebih lagi, netizen terkejut dengan foto Komeng di surat suara yang sangat berbeda dari yang lain.
Foto tersebut menampilkan Komeng dengan ekspresi kocak, sesuai dengan identitasnya sebagai pelawak.
BACA JUGA:Gandeng Bank Mandiri, BYD Motor Indonesia Hadirkan Tiga Tipe Kendaraan Listrik
Komeng memamerkan wajah dengan mimik kocak, memiringkan kepalanya ke arah kiri, matanya melotot, dan mulut sedikit terbuka, mengenakan kemeja biru.
Foto tersebut langsung menjadi perbincangan di media sosial dan menjadi trending topik. Sebuah akun netizen mencatat perbedaan Komeng dengan cuitan, "Komeng beneran beda sendiri fotonya #pemilu2024."
Setelah foto kocaknya menjadi viral, netizen kemudian terfokus pada hasil pemungutan suara untuk Komeng. Sebuah unggahan menunjukkan bahwa suara untuk Komeng jauh unggul dari caleg lain, bahkan melebihi setengah dari suara terbanyak kedua. (bbs/fjr/ihm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber