5 Mitos Menanam Bunga Kenanga di Depan Rumah, Salah Satunya Dapat Menangkal Ilmu Santet!
ilustrasi gambar, Bunga Kenanga --(Pixabay/@Chuckwalla) (@Chuckwalla)
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Bunga kenanga memiliki aroma yang sangat wangi, sehingga sering diolah menjadi parfum atau minyak esensial untuk dijadikan sebagai pengaharum ruangan.
Menurut Primbon Jawa bunga kenanga dipercaya berhubungan dengan fungsi-fungsi spiritual atau mitos.
Hingga saat ini pada sebagian masayarakat Jawa, mitos seputar benda, tanaman, hewan atau kejadian masih cukup kental.
Salah satu yang dipercaya memiliki mitos adalah tanaman. Ada sejumlah tanaman yang dipercaya bisa mendatangkan rezeki atau bahkan sebaliknya.
Salah satu bunga yang juga dipercaya memiliki mitos tertentu adalah bunga kenanga.
BACA JUGA:Akui Telah Menerima Uang Caleg, Ketua PPK Kedaton Dipecat
Lalu apa saja mitos bunga kenanga menurut Primbon Jawa?
Dilansir dari kanal YouTube Tren Info, berikut 5 mitos bunga kenanga bagi yang menanamnya di rumah.
1. Cepat mendatangkan jodoh
Berbicara soal bunga kenanga hal yang pertama kali muncul di benak banyak orang pasti mengenai perjodohan.
Masyarakat Indonesia percaya bahwa bunga kenanga yang ditanam di pekarangan rumah mampu mengundang sang belahan jiwa yang selama ini kita cari-cari.
Itulah kenapa orang tua zaman dahulu sering menanam bunga kenanga.
BACA JUGA:'Ngamar' di Bulan Ramadhan, Puluhan Pasangan Bukan Suami Istri Diamankan Satpol PP Karawang
Terutama jika anak gadis yang berada di rumahnya ada yang belum mendapatkan jodoh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber