Sedang Asyik 'Ngegame', Pelanggan Warkop di Bekasi Jadi Korban Begal

Sedang Asyik 'Ngegame', Pelanggan Warkop di Bekasi Jadi Korban Begal

ilustrasi gambar, begal--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Sedang asyik main game online Mobile Legend di warung kopi, seorang pria jadi korban kawanan begal, di Jalan Haji Bori, RT 01 RW 01, Pedurenan, Jatiasih, Kota Bekasi, Senin (1/4) sekitar pukul 03.00 WIB.

Seorang penjaga warkop bernama Deni Pratama (26) menuturkan, ia sempat mewanti-wanti korban untuk tidak bermain ponsel karena jam tersebut rawan kejahatan.

"Posisi warung memang sudah mau tutup, kebetulan si Akang (korban) mau main ML. Memang jam segitu sudah saya ingatkan hati-hati jangan main ponsel," ujar Deni saat ditemui di lokasi, Senin.

Kawanan begal itu tiba-tiba masuk ke dalam warkop. Mereka mengancam korban menggunakan celurit.

BACA JUGA:Jelang Lebaran, Jasa Tukar Uang di Kabupaten Bekasi Mulai Menjamur

BACA JUGA:Berikan Kenyamanan Para Pemudik, Polres Karawang Sisir Ranjau Paku di Jalur Arteri dan Tol Japek

"Pelaku satu orang standby (nunggu) di motor, ada dua orang masuk ke dalam, satu bawa celurit, kemungkinan (satu pelaku) bawa pisau," ujar Deni. 

Korban tidak bisa berkutik saat diancam dengan senjata tajam. Pelaku yang sudah mengintai itu langsung mengayunkan celurit. 

"Itu kayaknya pelaku bawa mondar-mandir mengawasi situasinya pas lagi sepi. Pokoknya langsung ke target, sudah enggak banyak omong," tutur Deni. 

Meski tidak melawan, korban terkena sabetan celurit pada bagian pinggangnya. 

"Luka di pinggang kebaret dikit, untungnya dia pakai jaket," kata Deni.

BACA JUGA:Tersebar di Delapan Titik Lokasi, Satpol PP Karawang Siapkan 75 Personil Untuk Berjaga di Setiap Pos Pamdumas

BACA JUGA:OMR Berbagi Kebahagiaan Ramadan: Gelar Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Duafa dan Relawan

Akibat peristiwa itu, korban kehilangan dompet serta ponselnya. "HP sama dompetnya hilang, kalau sepeda motor kuncinya masih dipegang. Korban sempat mau ngejar karena plin plan jadi langsung pulang," ucap dia. Dihubungi terpisah, Humas Polsek Jatiasih Aiptu Okky membenarkan adanya peristiwa tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber