Ratusan Siswa Siswi SMP di Kabupaten Bekasi Unjuk Kebolehan di FLS2N

Ratusan Siswa Siswi SMP di Kabupaten Bekasi Unjuk Kebolehan di FLS2N

Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi menggelar Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SMP tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024. Festival kali ini mengusung tema 'Merdeka Berprestasi, Talenta Seni Menginspirasi'.--(sumber foto : karawangbekasi.disway.id)

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi menggelar Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SMP tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024. Festival kali ini mengusung tema 'Merdeka Berprestasi, Talenta Seni Menginspirasi'.

Event yang berlangsung selama 1 hari ini dikuti 300 anak pelajar tingkat SMP Negeri dan Swasta di Kabupaten Bekasi. Kegiatan ini berlangsung di halaman SMP Negeri 4 Tambah Selatan, Rabu (8/5).

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, Iman Faturachman mengatakan, event FLS2N ini setiap tahun dilaksanakan. Pembinaan minat bakat para siswa di kabupaten bekasi ditampilkan.

BACA JUGA:Dalam 1 Tahun Terakhir, Pusat Orthopedi RS Mandaya Karawang Telah Layani 3500 Pasien dan 500 Operasi

BACA JUGA:Nonton Drama Korea Secret Ingredient Episode 2 Sub Indo, Sinopsis dan Link Resmi

" Hari ini keren sekali, jadi ini adalah puncak setiap tahun bagaimana pembinaan minat bakat para siswa ditampilkan," kata Iman usia membuka kegiatan, Rabu (8/5).

Imam mengatakan, pada even FLS2N ini ada beberapa kesenian yang ditampilkan para peserta, diantaranya kolaborasi tarian, ada solo vokal, seni tari gertak sembel dan lain sebagainya.

" Jadi kalau tadi kita lihat ada kolaborasi tarian terus ada solo vokal, seni tari, sembel, gerakan dan lain sebagainya itu adalah potensi anak-anak yang berbeda-beda. Sehingga ada beberapa seni yang ditampilkan," ujarnya.

Dengan di gelarnya event FLS2N ini, Imam berharap menjadi panggung bangi anak-anak yang punya potensi minat bakat yang berbeda, bisa mengeksplorasikan minat bakatnya sesuai dengan kemampuannya.

BACA JUGA:Dominasi O2SN dan OSN SMA Tingkat Kabupaten, Tujuh Siswa Smanli Wakili Karawang ke Tingkat Provinsi

BACA JUGA:Dekisokonai to Yobareta Motoeiyuu Episode 7 sub Indo, Link Nonton Resmi dan Sinopsis

" Sehingga anak-anak bisa berprilaku positif saling kenal dengan teman-teman sebaya di lain sekolah baik negeri maupun swasta," pungkasnya. (mil)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: