Melalui Pembinaan, Katar Serang Baru Bisa Berguna Bagi Masyarakat

Melalui Pembinaan, Katar Serang Baru Bisa Berguna Bagi Masyarakat

Karang Taruna (Katar) Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi menghelat kegiatan Pembinaan terhadap para anggota Karang Taruna di 8 Desa se-Kecamatan Serang Baru, Minggu (16/6).--(Foto: karawang.bekasi.disway.id)

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Karang Taruna (Katar) Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi menghelat kegiatan Pembinaan terhadap para anggota Karang Taruna di 8 Desa se-Kecamatan Serang Baru, Minggu (16/6).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan setempat ini turut dihadiri hadiri, Ketua Karang Taruna Kecamatan Serang Baru, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bekasi, Sekcam Serang Baru serta perwakilan dari Dinas Sosial.

Pada kesempatan itu, Camat Kecamatan Serang Baru yang di wakili Sekcam, Irwan Kurniawan menyampaikan bahwa Karang Taruna merupakan organisasi yang besar dan tahu tehnik di lapangan serta diharapkan bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan pemangku kebijakan di desa.

" Kalau di implementasikan dalam sehari-hari saya yakin Karang Taruna ini bisa sebagai pion terdepan dalam hal pemberdayaan masyarakat," Kata Irwan.

BACA JUGA:Dikepung Polisi, Pedagang Bubur Sumsum Terduga Teroris di Karawang Ditangkap Densus 88

BACA JUGA:Densus 88 Geledah Rumah Kontrakan Terduga Teroris, Pemilik Kontrakan: Setiap Diminta Identitas Selalu Berkelit

Irwan mengatakan banyak potensi di wilayah desa yang bisa dikelola Karang Taruna, dan apabila di kelola secara optimal berdampak kepada masyarakat.

" Jadi tinggal bagaimana mindset ketua Karang Tarunanya dalam mengelola keuangan menjadi Karang Taruna yang hebat dan menjadi kebanggaan di desanya masing-masing. Rangkul pemuda-pemudi untuk berkolaborasi dengan tujuan memajukan karang taruna desa dan memajukan desa," tuturnya.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Bekasi, Acep Juandi mengatakan kegaitan Pembinaan Karang Taruna tingkat kecamatan ini merupakan agenda dan Program kerja Karang Taruna Kabupaten.

" Pembinaan ini sudah dilakukan katar di kecamatan yang lainnya. Dan dalam waktu dekat kita (karang taruna) juga akan melakukan pembinaan terhadap Katar desa se Kabupaten Bekasi setelah selesainya pembinaan Katar di tingkat kecamatan," kata Leo sapaan akrabnya.

BACA JUGA:Nonton Girls Band Cry Episode 11 sub Indo

BACA JUGA:Link Nonton Highspeed Etoile Episode 11 sub Indo

Leo berharap, melalui kegaitan pembinaan pengurus Katar ini bisa memahami aturan Katar dan bisa berkolaborasi dengan stekholder, terutama kerjasama dengan pemerintah kecamatan dan desa.

" Karena Katar merupakan mitra utama pemerintah membantu program-program sosial dan kegiatan-kegiatan yang lain berdampak positif terhadap masyarakat disekitarnya masing-masing," tandasnya. (mil)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: