3 Bakal Paslon Bupati-Wabup Bekasi Jalani Medical Check Up

3 Bakal Paslon Bupati-Wabup Bekasi Jalani Medical Check Up

Tiga bakal pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Bekasi mulai menjalani tahapan Medical Check Up (MCU) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi -Cikarang Ekspress-karawangbekasi.disway.id

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Tiga bakal pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Bekasi mulai menjalani tahapan Medical Check Up (MCU) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi guna mengikuti sejumlah persyaratan awal untuk memastikan kondisi kesehatan para pasangan calon dalam keadaan sehat.

Hal tersebut diungkapkan Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido usai mempersiapkan rangkaian pemeriksaan kesehatan bagi bakal calon Bupati dan wakil Bupati per hari ini 30 Agustus hingga 2 September 2024.

"Tahapan pemeriksaan kesehatan ini untuk melengkapi berkas pendaftaran yang telah disampaikan sebelumnya. Nantinya hasil Medical Check Up (MCU) tersebut akan dituangkan dalam persyaratan administrasi," kata Ali Rido kepada Karawang Bekasi Ekspress Jumat (30/08).

Adapun, ketiga bakal pasangan calon tersebut, berdasarkan waktu pendaftaran adalah BN Holik Qodratulloh dan Faizal Hasan Farid, Dani Ramdan dan Romli serta Ade Kuswara Kunang dan Asep Surya Atmaja.

BACA JUGA:Rapat Paripurna Terakhir Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Periode 2019-2024, Tetapkan Dua Perda

BACA JUGA:Nonton Madougushi Dahliya Wa Utsumukanai Episode 9 Subtitle Indonesia: Di Balik Mimpi Buruk

Ali menerangkan, kegiatan MCU ini berlangsung selama tiga hari terhitung sejak tanggal 30-31 Agustus dan 2 September 2024 mendatang.

Para Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati tersebut langsung menjalani pemeriksaan Narkoba dari Badan Narkotika Nasional (BNN) kemudian dilanjutkan dengan Tes Psikologis.

"Kami berharap hasil yang nanti akan dituangkan oleh tim dokter, memberikan hasil yang baik sebagai salah satu syarat administrasi pencalonan," ucapnya.

Direktur RSUD Kabupaten Bekasi, Arief Kurnia mengatakan, pihaknya telah membentuk tim yang terdiri dari para dokter spesialis yang akan bertugas untuk melakukan pemeriksaan kesehatan. 

BACA JUGA:GSI Gelar Aksi Ujuk Rasa, Minta APH Bebaskan Dua Anggotanya Yang Ditahan Dalam Kasus Suzuki Finance

BACA JUGA:Nonton Mob Kara Hajimaru Tansaku Eiyuutan (A Nobody’s Way Up to an Exploration Hero) Episode 10 Sub Indo

Kendati begitu, lanjut Arif, di hari pertama, untuk sesi awal paslon menjalani tes dari BNN dilanjut dengan tes MMPI. Kemudian di hari kedua, akan ada pemeriksaan fisik dan pemeriksaan laboratorium. Terakhir, menjalani pemeriksaan MRI. 

"Alhamdulillah pemeriksaan kesehatan kita mulai pada hari ini, kami berkomitmen untuk melaksanakan tugas sebaik mungkin secara profesional. Semoga kegiatan yang akan berlangsung selama tiga hari kedepan, dapat berjalan dengan lancar," kata dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: