Masyarakat Diimbau Siapkan Tas Siaga untuk Hadapi Bencana yang Tidak dapat di Prediksi

Masyarakat Diimbau Siapkan Tas Siaga untuk Hadapi Bencana yang Tidak dapat di Prediksi

Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengimbau masyarakat menyiapkan tas siaga untuk mengantisipasi terjadinya bencana yang tidak dapat diprediksi. -Cikarang Ekspress-karawangbekasi.disway.id

Pada kesempatan yang sama, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi, Muchlis mengatakan, terdapat beberapa bencana yang berpotensi terjadi di Kabupaten Bekasi. Beberapa bencana tersebut yakni kekeringan, banjir, gempa, longsor hingga kegagalan teknologi.

Meski begitu, pihaknya telah membentuk berbagai satuan penanggulangan bencana di tingkat kecamatan hingga desa, serta forum pengurangan bencana daerah. Mereka dibekali kemampuan untuk memitigasi bencana demi mengurangi risikonya.

“Yang terbaru itu Kecamatan Tangguh Bencana ini. Data dari BNPB baru Kabupaten Bekasi yang memiliki satuan penanggulangan ini yang lengkap dari seluruh kecamatan dan desa, juga untuk forum pengurangan bencananya,” ucap dia.

BACA JUGA:Giji Harem (Pseudo Harem) Episode 12 END: Sinopsis dan Tempat Streaming Gratis

BACA JUGA:7 Rekomendasi Anime Fall Terbaru 2024, Ada Natsume Yuujinchou S7

Keberadaan mereka dianggap penting untuk mitigasi hingga penanggulangan sejak dini. “Jadi sejak di tingkat desa/kelurahan dan yang terbaru di kecamatan, mitigasi bisa dilakukan sejak awal sehingga risiko bencana bisa ditekan,” tandasnya. (Iky)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: