RSUD Karawang Raih Penghargaan Maturitas Manajemen Risiko di Atas Level 3 dari BPKP Jawa Barat

RSUD Karawang Raih Penghargaan Maturitas Manajemen Risiko di Atas Level 3 dari BPKP Jawa Barat

RSUD Karawang raih penghargaan tingkat Jawa Barat. --

KARAWANG - RSUD Karawang kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan sebagai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dengan tingkat maturitas manajemen risiko di atas Level 3 dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Jawa Barat. Penghargaan ini diterima dalam acara Workshop Penguatan Tata Kelola BUMD, BLU/BLUD Layanan Kesehatan, dan Bumdes yang diselenggarakan pada Kamis, 26 September 2024.

Direktur RSUD Karawang, dr. Andri Sariful Alam, Sp.OT., MARS, mengungkapkan bahwa penghargaan ini merupakan hasil evaluasi BPKP terhadap maturitas penerapan manajemen risiko di RSUD Karawang untuk periode 2023-2024. 

“Level 3 atau "Risk Defined" menunjukkan bahwa RSUD Karawang sudah mampu mengidentifikasi dan menetapkan risiko-risiko kunci, melakukan review secara berkala, serta menempatkan langkah-langkah mitigasi terhadap risiko-risiko tersebut. Namun, penerapan manajemen risiko masih perlu diperluas di beberapa unit kerja untuk mencapai penerapan yang lebih menyeluruh,” terang Alam.

Alam menyampaikan bahwa RSUD Karawang berhasil menduduki peringkat ketiga di tingkat Jawa Barat, setelah RSUD Al-Ihsan Bandung dan RSUD Cibabat Bandung. Prestasi ini mengukuhkan posisi RSUD Karawang sebagai salah satu BLUD dengan tata kelola risiko yang baik di provinsi ini.

“Ke depannya, RSUD Karawang berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja manajemen risiko dengan tujuan mencapai Level 4 (Risk Managed). Pada level ini, RSUD Karawang diharapkan mampu mengidentifikasi keseluruhan risiko, melakukan review secara berkala, dan memastikan seluruh pihak dalam berpartisipasi aktif dalam proses mitigasi risiko,” papar Alam.

Alam menambahkan kedepannya, RSUD Karawang akan mengambil langkah-langkah meliputi pembangunan budaya risiko di seluruh unit kerja, monitoring dan review terhadap implementasi pengendalian risiko, serta memastikan seluruh pihak dalam organisasi ikut serta dalam pemantauan efektivitas langkah mitigasi. Dengan demikian, RSUD Karawang berharap dapat mencapai Level 4 dan terus meningkatkan mutu layanan kesehatan bagi masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: