Pecahkan Rekor MURI, Golkar Karawang Sukses Gelar 'Senam Bersama Golkar' yang Diikuti Ribuan Masyarakat
Sekretaris DPD Partai Golkar Karawang, Asep Ibe--karawangbekasi.disway.id
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - DPD Partai Golkar Karawang sukses menggelar acara "Senam Bersama Golkar" di Lapang Karawangpawitan pada Sabtu, 16 November 2024. Acara yang menjadi bagian dari perayaan HUT Golkar ke-60 ini, berhasil memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
Ribuan masyarakat Karawang sangat antusias untuk mengikuti senam pagi bersama para kader Golkar ini. Dalam acara ini, Partai Golkar juga menyelenggarakan donor darah gratis.
Sekretaris DPD Partai Golkar Karawang, Asep Ibe, menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk berbagi kegembiraan HUT Golkar ke-60 dengan masyarakat.
"Jadi, dari mulai tingkat DPP, DPW, dan DPD, semuanya serentak mengadakan acara senam santai ini. Acara senam pagi ini juga telah memecahkan rekor MURI. Kami ingin masyarakat ikut merasa kegembiraan di HUT Golkar ke-60 ini," ungkap Asep Ibe.
BACA JUGA:DPD BPPKB Jawa Barat Resmi Dukung Pasangan ASIH di Pilgub Jabar
Antusiasme masyarakat Karawang terhadap acara ini sangat tinggi. Lebih dari 2.500 orang tercatat mengikuti "Senam Bersama Golkar" di Lapang Karawangpawitan.
"Masyarakat sudah hadir di lokasi dari sebelum jam 6 pagi. Kami sangat senang, karena masyarakat sangat antusias. Ini menambah acara senam pagi ini semakin semarak," ujar Asep Ibe.
Senam Bersama Golkar ini juga menjadi ajang silaturahmi antara Partai Golkar dengan masyarakat Karawang, khususnya dengan pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Karawang nomor urut 1, Acep Jamhuri-Gina Fadlia Swara. "Sebagai partai koalisi, kami pun turut mengundang Paslon nomor 1," katanya.
Dalam moment ini, Asep Ibe juga menyampaikan arahan dari Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia untuk memenangkan Paslon di Pilkada 2024 yang sudah mendapatkan rekomendasi dari DPP Partai Golkar.
"Untuk di Karawang, seluruh unsur partai yang ada di DPD kabupaten/kota sampai ke tingkat grassroots, baik pengurus ranting dan desa, jelas harus satu suara, satu instruksi, yaitu mensukseskan paslon Acep-Gina di Pilkada 2024," tegasnya.
Menginjak usia ke-60 ini, Partai Golkar Karawang berkomitmen untuk terus memberikan manfaat yang positif bagi masyarakat.
BACA JUGA:Dukungan Baru Terus Mengalir, Prabowo Mania 08 Karawang Deklarasi Dukung Aep-Maslani di Pilkada 2024
BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas Pelayanan dan Bebas Korupsi, Sekretariat Forkompimda Gelar Capacity Building
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: