Reses Perdana Kang Pipik Menyerap Banyak Aspirasi dari Masyarakat Karawang dan Purwakarta

Reses Perdana Kang Pipik Menyerap Banyak Aspirasi dari Masyarakat Karawang dan Purwakarta

Reses perdana anggota DPRD Jabar Pipik Taufik Ismail di Karawang.--Kbe

Kang Pipik menegaskan akan memberikan perhatian lebih terhadap kebutuhan Desa Pusaka Jaya, termasuk upaya penanggulangan abrasi pantai yang mengancam area sekitar desa.

Kang Pipik juga  berencana untuk mengedepankan penanaman mangrove guna melindungi wilayah pesisir serta mendorong pengembangan UMKM di Kecamatan Cilebar.
“Harapan saya, peningkatan ini dapat meningkatkan pendapatan warga Desa Pusaka Jaya, sekaligus memperkuat pembangunan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh masyarakat,” tutup Kang Pipik.

Kegiatan reses ini diharapkan dapat menjadi awal kolaborasi yang lebih kuat antara masyarakat dan pemerintah dalam mewujudkan Desa Pusaka Jaya yang lebih maju dan sejahtera.

Keluhan Jalan Poros Desa

Sementara itu di lain kesempatan saat mengunjungi warga Desa Dukuh Karya, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Kang Pipik menerima aspirasi warga terkait infrastruktur desa.

Kunjungan Kang Pipik pada Rabu,13 November 2024 itu juga disambut antusias warga Dukuh Karya.

Kehadiran Kang Pipik menjadi momen penting bagi masyarakat yang berharap suara mereka mendapat perhatian langsung dari perwakilan rakyat yang mereka pilih. Masalah infrastruktur hingga pemasaran UMKM pun diutarakan dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh harapan.

Di des ini pertemuan digelar di kediaman Angga salah seorang tokoh Dukuh Karya. Hadir juga Kades, anggota Karang Taruna, dan  sesepuh setempat.

BACA JUGA:Pengaruh Metode Peripatetik Berdasar Perspektif Filsafat Aristoteles terhadap Capaian Kognitif Anak Usia Dini


Mereka membawa satu semangat yang sama, yakni membangun Desa Dukuh Karya, agar menjadi lebih maju dan sejahtera, meningkatkan taraf hidup serta pendapatan masyarakat.

Kang Pipik menyerap aspirasi warga dengan penuh perhatian. Salah satu masalah yang disorot adalah belum rampungnya perbaikan jalan - jalan poros desa. Saat ini banyak warga juga menyampaikan keluhan terkait pemasaran produk UMKM yang masih minim.
Produk lokal seperti kerupuk kulit ikan patin butuh perhatian lebih agar bisa dipasarkan dengan baik," ujar Kang Pipik.

Di depan warga, ia  berkomitmen untuk memperjuangkan infrastruktur desa dan mendukung UMKM agar dapat bersaing di pasar yang lebih luas. “Saya berharap upaya ini bisa membawa perubahan yang nyata, bagi warga desa, " ujarnya.

Pembangunan Lingkungan dan Pembedayaan Ekonomi

Sementara itu aspirasi terkait lingkungan dan pemberdayaan ekonomi diterima Kang Pipik dari warga Perumahan Green Permata Palumbonsari, Kecamatan Karawang Timur, pada Minggu 16 November 2024.

Saat Kang Pipik datang, dengan penuh semangat, warga berkumpul untuk menyampaikan aspirasi mereka, terutama soal pembangunan lingkungan dan pemberdayaan ekonomi.
Dalam pertemuan itu, keluhan soal kondisi lingkungan menjadi sorotan utama. Warga menilai pembangunan di wilayah mereka jauh tertinggal dibandingkan daerah lain.

Selain itu, para pelaku usaha rumahan, seperti UMKM, merasa belum mendapatkan perhatian memadai dari pemerintah.

“Kami membutuhkan pembangunan fasilitas yang memadai. Selain itu, dukungan untuk UMKM harus ditingkatkan agar kami bisa lebih mandiri secara ekonomi,” ungkap seorang warga.
Tentu saja  Kang Pipik menyambut setiap keluhan warga dengan serius. Ia menegaskan bahwa reses ini bukan sekadar formalitas, melainkan langkah nyata untuk memahami kebutuhan masyarakat secara langsung.

“Ini menjadi masukan penting bagi kami. Keluhan ini akan saya bawa ke tingkat provinsi untuk ditindaklanjuti. Saya berkomitmen mendukung usulan-usulan warga agar bisa diwujudkan melalui program pemerintah,” ujar Kang Pipik di hadapan warga.

BACA JUGA:Gunawan Gagas Koalisi Masyarakat Anti Politik Uang Berhadiah Rp 10 Juta
 
Menurut Kang Pipik, fokus pembangunan harus diarahkan pada peningkatan kesejahteraan warga, baik dari segi infrastruktur maupun ekonomi.
Ia pun menegaskan akan terus mengawal aspirasi warga hingga benar-benar terealisasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: