CIKARANG, KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Sedikitnya 115 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Bekasi, resmi dilantik di Balroom Hotel Sahid Lippo, Cikarang Selatan, Rabu 4 Januari 2023.
Turut hadir Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, Sekda Dedy Supriyadi hingga Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Gidion Arif Setyawan sebagai saksi pelantikan PPK untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Gidion menuturkan dengan usainya kegiatan ini maka telah resmi berkarierlah sejumlah anggota pemilihan kecamatan yang baru.
Karena menurut dia, nantinya anggota PPK tersebut akan disebar ke seluruh Kecamatan di Kabupaten Bekasi
“Kabupaten Bekasi terdiri dari dua puluh tiga kecamatan dan masing-masing kecamatan ada lima orang maka jumlahnya seratus lima belas orang yang dilantik hari ini,” jelasnya.
Di masing-masing kecamatan akan dibentuk kembali panitia pemungutan suara tingkat desa dan dipimpin panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang dilantik hari ini.
“Bapak dan Ibu yang dilantik hari ini akan menjadi Ketua Panitia pemungutan suara tingkat desa,” ulasnya.
Gidion berharap, pesta demokrasi tahun 2024 mendatang dapat berjalan lancar, aman dan damai.
“Semoga pesta demokrasi mendatang dapat berjalan dengan lancar berkat peran serta bapak dan ibu sekalian sebagai bagian dari demokrasi,” pungkas dia. (yud)