KARAWANGBEKASI.DIWAY.ID - Jangan khawatir jika si Kecil mengalami batuk, Moms bisa menggunakan berbagai jenis obat batuk alami untuk bayi berikut ini! Tentu saja, saat si kecil sakit batuk, hati kita sebagai orangtua pasti merasa tidak tenang.
Untuk itu, penting bagi Moms untuk segera mencari solusi agar batuk si kecil tidak semakin parah, salah satunya dengan memberikan obat batuk alami khusus untuk bayi. Namun, Moms harus ingat bahwa tidak boleh sembarangan memberikan obat batuk kepada bayi.
Obat batuk yang dijual di apotek bisa memiliki efek samping yang berbahaya bagi si kecil. Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika Moms memilih untuk menggunakan bahan-bahan alami yang tersedia di rumah.
Apa saja obat batuk alami untuk bayi yang aman nanmun tetap ampuh? Simak informasi selengkapnya mengenani obatk batuk bayi dalam artikel ini!
Obat Alami untuk Bayi
Menurut informasi dari Seattle Children's, batuk pada bayi bisa disebabkan oleh demam, paparan polusi udara, dan penyakit paru-paru. Pengobatan untuk batuk harus bertujuan untuk menjaga anak tetap terhidrasi, rileks, dan mendapatkan tidur yang nyenyak.
Moms dapat memperhatikan suara batuk anak untuk membantu menentukan pilihan obat batuk alami yang tepat. Hal ini penting agar Moms dapat memberikan deskripsi yang akurat tentang jenis batuk anak kepada dokter. Misalnya:
-
Batuk yang berasal dari dada mungkin disebabkan oleh adanya lendir di saluran udara.
- Batuk yang keras mungkin berasal dari tenggorokan bagian atas, yang dapat disebabkan oleh infeksi dan pembengkakan di sekitar laring (kotak suara).
- Batuk yang ringan dengan gejala mengendus mungkin disebabkan oleh post-nasal drip dari bagian belakang tenggorokan anak.
Karena obat-obatan di apotek tidak disarankan untuk bayi yang berusia di bawah satu tahun, sebaiknya Moms mencoba terlebih dahulu berbagai obat batuk alami untuk bayi.
1. Memberikan ASI
Ketika bayi mengalami batuk, Moms tetap disarankan untuk memberikan ASI, karena ASI dianggap sebagai obat batuk alami yang paling aman bagi bayi.
Nutrisi penting dalam ASI dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh bayi secara alami untuk melawan penyebab batuknya. Moms disarankan untuk memberikan ASI dalam jumlah yang lebih banyak dari biasanya pada bayi yang sedang batuk.
Namun, Moms harus memperhatikan kondisi bayi saat menyusui, karena bayi yang sakit mungkin tidak mau menyusui terlalu lama. Untuk mengatasi hal ini, Moms bisa mencoba untuk menyusui bayi secara singkat namun lebih sering.
Penting untuk tidak memaksa bayi untuk menyusui terlalu banyak dalam satu waktu, karena hal ini dapat membuatnya tidak nyaman dan memicu batuk. Pastikan juga bahwa bayi tidak akan batuk atau tersedak saat menyusui, dan cobalah untuk menahan posisi bayi agar ia dapat menyusui sambil duduk tegak.