Penagih Utang Tewas di Rumah Nasabah, Pelaku Kabur Saat Jasad Korban Ditemukan

Selasa 04-02-2025,19:39 WIB
Reporter : Risky Pangestu
Editor : Ilham Prayogi

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID – Seorang wanita penagih utang bank keliling, Sri Pujiyanti (22), ditemukan tewas di rumah seorang nasabahnya di Kampung Cikeronjo, Sindangmulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Korban diduga dibunuh oleh S (44), pria yang menjadi nasabahnya.

Ketua RT setempat, Misan, mengungkapkan bahwa awalnya ia menerima laporan dari kepala cabang tempat korban bekerja. Laporan tersebut menyebutkan bahwa Sri hilang kontak sejak Senin (3/2) pukul 15.00 WIB, setelah menagih utang di rumah pelaku.

Misan bersama beberapa rekan korban kemudian mendatangi rumah pelaku pada Selasa (4/2) sekitar pukul 01.30 WIB. Saat dilakukan penggeledahan, jasad Sri ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di balik spring bed dan bantal yang disandarkan ke tembok.

"Saya izin ke pelaku untuk memeriksa rumahnya, agar disaksikan oleh pihak korban juga. Saat saya geledah, saya temukan korban sudah dalam keadaan tak sadarkan diri, posisi tengkurap," ujar Misan kepada Cikarang Ekspres. 

BACA JUGA:DPRD Karawang Soroti Kebijakan Pembatasan LPG 3 Kg yang Mempersulit Masyarakat

BACA JUGA:BKPSDM Usulkan NI PPPK dan NIP CPNS ke BKN

Begitu jasad korban ditemukan, pelaku yang berada di belakang Misan langsung melarikan diri dengan cara melompat keluar rumah. Misan pun berteriak meminta pertolongan warga.

Kapolsek Cibarusah, AKP Yendrizen, membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan bahwa pelaku telah diamankan.

"Kami masih melakukan pendalaman terkait motif dan kronologi pasti kejadian ini," ujarnya.

Dari hasil pemeriksaan awal, korban mengalami luka memar di bagian wajah. Sementara jasadnya telah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk keperluan autopsi.

Diketahui, korban sempat dua kali mendatangi rumah pelaku untuk menagih utang pada hari kejadian, yakni sekitar pukul 12.00 WIB dan 15.00 WIB. 

BACA JUGA:Harper Cikarang Sukses Menggelar Perayaan Tahun Baru Imlek 2025

BACA JUGA:Dugaan Manipulasi Data Tanah di Area Pagar Laut, Desa Segarajaya Tarumajaya Semakin Terlihat

Saat peristiwa terjadi, istri dan anak pelaku berada di dalam rumah, namun diduga tidak mengetahui insiden tersebut.

Kategori :