Dampak Cikbul, Wagub Jabar Cek Pabrik Jajanan Anak di Ciamis

Dampak Cikbul, Wagub Jabar Cek Pabrik Jajanan Anak di Ciamis

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau PT. Dua Saudara sebagai pabrik pembuatan jajanan anak di Desa Margaluyu, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jumat (13/1/2023).--

Ini seiring kasus keracunan cikbul di Kabupaten Tasikmalaya dan Kota Bekasi. Plt. Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat Nina Susana mengklarifikasi, di Kabupaten Tasikmlaya ada 24 anak mengonsumsi cikbul pada periode yang sama, tujuh anak bergejala. 

Enam anak sudah diobervasi puskesmas dan sudah pulang kembali ke rumah. Sedangkan satu anak sempat dirawat di RS SMC Tasik tapi juga sudah pulang ke rumah. 

Sementara kasus di Kota Bekasi, dari empat anak yang mengonmsui cikbul, satu bergejala hingga harus dioperasi di RS Haji Jakarta Timur. 

BACA JUGA:Jangan Melalui Calo, Urus Sendiri Ini Biaya Perpanjangan SIM 2023

Atas kasus tersebut, Dinkes Jabar juga telah melakukan penanggulangan keracunan makanan cikbul di Kabupaten Tasikmalaya dan Kota Bekasi. Langkah yang telah dilakukan, yakni melanjutkan informasi surat peringatan kewaspadaan dari Kemenkes ke Dinkes kabupaten/kota. 

Dinkes juga telah melakukan penyelidikan kasus epidemiologi yang dilaporkan. Memantau terus perkembangan kasus dan kemungkinan penambahan jumlah. 

Kemudian, Dinkes Jabar juga mengimbau dinkes kabupaten/kota untuk meninjau kembali izin usaha makanan dengan nitrogen cair. 

BACA JUGA: Usai Lantik 115 Pejabat, Pj Bupati Bekasi Mutasi Sebut Rotasi Sudah Seusai Prosedur

“Dinkes Jabar menyiapkan surat edaran khusus ke dinkes kabupaten/kota mengenai kewaspadaan makanan dengan nitrogen,” ujar Nina. ***

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: