Gelar RDP dengan FGPPNS, DPRD Minta Permasalahan PPPK Karawang Tak Lempar Kewenangan

Gelar RDP dengan FGPPNS, DPRD Minta Permasalahan PPPK Karawang Tak Lempar Kewenangan

Ilustrasi gambar --

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Forum Guru Prioritas Pertama Negeri dan Swasta (FGPPNS) gelar audiensi dengan DPRD dan Dinas terkait formasi dan mekanisme penempatannya. 

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karawang gelar rapar dengar pendapat.

Ketua DPRD Kabupaten Karawang Budianto menyampaikan, agenda saat ini kaitan dengan masalah penempatan teman-teman PPPK tentunya dalam hal ini tidak ada yang lempar-lempar kewenangan, kewenangan ini ataupun kewenangan itu.

BACA JUGA:Sinopsis, Nonton dan Download Boboiboy Galaxy SORI Episode 3 Subtitle Indonesia, Tenang Linknya Legal Kok

“Saya imbau untuk BKPSDM dan dinas-dinas harus bener-bener, karena ini sudah ada peraturan baru, bahwa untuk kewenangan itu sudah dilimpahkan ke Pemda, tinggal bagaimana jika memang sudah lolos seleksi,” katanya.

Kemudian, pihaknya mengundang dinas pendidikan untuk disampaikan kaitan dengan pegawai negeri atau ASN yang pensiun tentang biaya ABD yang 2 tahun sudah pensiun akan keluar ini menjadi kewenangan siapa.

“Saya pertanyakan disini kepada dinas pendidikan ini kewenangan siapa terkait pegawai negeri atau ASN yang pensiun tentang biaya ABD yang 2 tahun sudah pensiun akan keluar, kita buka aja disini,” ungkapnya.

Kendati demikian, ia meminta persoalan ini harus clear dan selesai pada hari ini agar tidak ada persoalan yang lain dikemudian hari.

BACA JUGA:Sinopsis, Link Nonton dan Download Kikansha no Mahou wa Tokubetsu desu Episode 11 Subtitle Indonesia

“Saya meminta masalah P3K saya harus sudah clear hari ini dan tidak ada persoalan yang lain dikemudian hari. Jadi kalau sudah clear saya kasih kesempatan lagi pak Musa suruh hadir dan DPRD mempunyai kewenangan untuk memanggil dinas, makanya hari ini harus Clear,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: