Pemkab Bekasi Apresiasi Kontribusi PT Sugity Creatives yang Sediakan Ruang Literasi Anak Usia Dini

Pemkab Bekasi Apresiasi Kontribusi PT Sugity Creatives yang Sediakan Ruang Literasi Anak Usia Dini

emerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, mengapresiasi kontribusi pihak swasta yakni PT Sugity Creatives yang menyediakan ruang literasi anak usia dini melalui dana tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan dengan mendonasikan buku bergambar EHON yang di--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, mengapresiasi kontribusi pihak swasta yakni PT Sugity Creatives yang menyediakan ruang literasi anak usia dini melalui dana tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan dengan mendonasikan buku bergambar EHON yang dikarang oleh Motoko Matsuda.

Sekadar informasi, buku EHON itu merupakan edisi ke-14 dengan berjudul 'Hadiah Rahasia' yang telah direplikasi PT. Sugity Creatives terlebih sudah di donasikan kepada karyawan dan masyarakat Kabupaten Bekasi yang bertujuan agar bisa mengajak anak - anak untuk meningkatkan minat baca.

"Salah satu program yang dicanangkan PT Sugity Creatives ini sangat edukatif," kata Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan kepada Cikarang Ekspress di Gedung Graha Pariwisata, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi pada Sabtu (09/03/2024).

Dani menyampaikan program serupa yang telah diinisiasi PT Sugity Creatives ini bisa dicontoh perusahaan-perusahaan lain, terlebih merangsang minat membaca dan menulis bagi anak usia dini penting untuk tumbuh kembang mereka.

BACA JUGA:Rukost Columbus-Hotel Lavender di Karawang Digrebek, 75 Pasangan Diamankan, 2 Diantaranya Masih Dibawah Umur

"Saya kira ini sebuah CSR yang kreatif dan inovatif, dan saya minta program ini terus dilanjutkan setiap tahunnya agar nanti bertambah lagi bukunya dan taman bacanya," ujar Dani.  

Selain itu, Dani bilang, sektor pendidikan, kesehatan, sosial keagamaan, infrastruktur, lingkungan hidup, serta olahraga dan seni budaya merupakan bidang sasaran program kewajiban perusahaan terhadap lingkungan, mengacu Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2015.

Dani berharap, dengan diluncurkannya buku EHON edisi ke-14 di Kabupaten Bekasi ini, dapat meningkatkan minat baca seluruh anak-anak atau budaya literasi di masyarakat sehingga dapat mewujudkan Indonesia Emas 2045 di Kabupaten Bekasi. 

"Untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 kuncinya ada di anak-anak kita pada hari ini. Kalau anak-anak kita berkualitas, sehat, cerdas tingkat literasinya tinggi insya Allah cita-cita Indonesia emas 2045 ini dapat tercapai," imbuhnya.

BACA JUGA:Diduga Jadi Tempat Kumpul Kebo, 2 Kosan dan 1 Hotel di Karawang Digerebek Satpol PP, 75 Pasangan Diamankan

Presiden Direktur PT. Sugity Creatives Masashi Suzuki, menuturkan bahwa program ini dilatarbelakangi dari pentingnya minat baca khususnya untuk negara berkembang yang selaras dengan perkembangan teknologi serta inovasi yang diciptakan.

Kendati demikian, PT. Sugity Creatives menjalankan program literasi anak dari buku bergambar EHON yang dikarang oleh Motoko Matsuda dan buku EHON sendiri sudah diadaptasi dan donasikan kepada masyarakat serta karyawan PT. Sugity Creatives. 

"Tahun ini merupakan edisi ke-14 buku EHON dengan harapan bisa mengajak anak-anak untuk meningkatkan minat baca di Kabupaten Bekasi," ucapnya. 

Sementara itu, SHE CSR Manager PT Sugity Creative Tommy Prastowo mengatakan perusahaannya sudah menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) sejak tahun 2006 atau 18 tahun lalu dengan harapan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://karawangbekasi.disway.id/