Resmi, Hyundai KONA Electric Meluncur di GIIAS 2024, Harga Mulai Rp 499 Juta
All-new KONA Electric hadir menggunakan baterai yang diproduksi di Indonesia oleh PT HLI Green Power yang diresmikan 3 Juli lalu.--karawangbekasi.disway.id
Secara keseluruhan, all-new KONA Electric dirancang dengan estetika dan teknologi terbaik yang merepresentasikan kecanggihan dan kenyamanan pengalaman berkendara dari EV.
Interior Lapang dengan Kapasitas Bagasi yang Besar
All-new KONA Electric hadir dengan ruang kabin yang memaksimalkan kenyamanan pengguna selama berkendara. Hyundai merancang all-new KONA Electric dengan dimensi yang besar namun tetap compact, di mana mobil ini memiliki panjang 4.355 mm, lebar 1.825 mm, tinggi 1.580 mm, dan wheelbase 2.660 mm. Implementasi lantai datar (flat floor) tanpa tunneling pada baris kedua pun turut menambah luas dan kenyamanan interior di all-new KONA Electric.
Ukuran kendaraan yang lapang memungkinkan all-new KONA Electric mengusung interior yang begitu fungsional. All-new KONA Electric juga menjadi salah satu kendaraan dengan ruang bagasi paling besar di kelasnya dengan kapasitas 466 liter (VDA). Dengan kapasitas yang amat besar, all-new KONA Electric sanggup menampung berbagai barang pengguna, seperti dua tas golf full size atau tiga koper travel berukuran 28 inci.
Menariknya lagi, pengguna bisa menambah kapasitas penyimpanan kendaraan dengan melipat kursi belakang secara praktis tanpa perlu melepas sandaran kepala. Saat baris kursi belakang terlipat, maka all-new KONA Electric akan menawarkan ruang bagasi yang lebih luas dan datar dengan kapasitas mencapai 1.300 liter. Dengan tambahan kapasitas tersebut, pengguna bisa membawa muatan besar secara aman dan nyaman untuk kebutuhan bepergian jarak jauh.
Fungsionalitas interior dari all-new KONA Electric semakin lengkap dengan Sunroof** yang sudah bisa dioperasikan sepenuhnya secara elektrik. Bahkan, pengguna bisa menggunakan perintah suara untuk membuka dan menutup Sunroof. Fitur tersebut memberikan kemudahan lebih bagi konsumen dalam menikmati pengaturan kabin yang sesuai keinginan, sekaligus menegaskan kesan premium saat berada di dalam mobil.
BACA JUGA:Rocky Hybrid Debut di GIIAS 2024, Inovasi Mobil Ramah Lingkungan dengan Teknologi e-Smart Hybrid
Hadirnya fitur Dual Zone Climate Control juga semakin menambah kenyamanan karena memungkinkan penyesuaian suhu terpisah untuk zona yang berbeda dalam kendaraan, memastikan kenyamanan setiap individu.
Fitur entertainment untuk lengkapi pengalaman berkendara pengguna
Interior all-new KONA Electric juga dilengkapi fitur dan teknologi canggih untuk memanjakan pengguna selama perjalanan. All-new KONA Electric sudah dilengkapi Panoramic Display (12.3in LCD cluster + 12.3in navigasi), menjadikan tampilan digital meter cluster berpadu secara seamless dengan layar AVNT (Audio, Video, Navigation, Telematics). Fitur ini menguatkan kesan high-tech dan mewah saat berada di dalam mobil, sekaligus memungkinkan pengguna mengakses berbagai informasi dan kebutuhan saat berkendara dengan lebih praktis.
Kecanggihan desain infotainment display dan digital meter cluster dari all-new KONA Electric dilengkapi dengan jajaran tombol fisik yang memberi kendali lebih bagi pengguna dalam mengatur fitur-fitur dasar pada mobil. Pengguna bisa melakukan pengaturan AC, auto hold, regenerative braking, heated and ventilated seats, dan lain-lain dengan pengoperasian yang telah akrab bagi para pengguna mobil di Indonesia. Pendekatan desain dashboard yang human-centric ini pun memudahkan pengguna untuk mengoperasikan fitur-fitur all-new KONA Electric dengan lebih cepat.
Interior all-new KONA Electric pun menawarkan pengalaman berkendara yang tak terlupakan berkat 8 speaker premium BOSE** yang selama ini telah dikenal sebagai produsen audio terbaik di kelasnya. Jadi, pengguna bisa menikmati kualitas suara premium saat menikmati hiburan favorit, yang tentunya meningkatkan kesan mewah di dalam mobil.
All-new KONA Electric juga dilengkapi dengan wireless connectivity melalui dukungan Android Auto dan Apple Carplay yang memudahkan pengguna saat menghubungkan smartphone ke infotainment display tanpa menggunakan kabel tambahan. Tak ketinggalan, all-new KONA Electric juga dibekali dengan ccNC (connected car Navigation Cockpit) sehingga tampilan dari infotainment display dan digital meter cluster menjadi lebih modern dan fungsional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: