Bukan Cuma Untuk Bayi, Simak 6 Manfaat Baby Oil Bagi Orang Dewasa
Bukan Cuma Untuk Bayi, Simak 6 Manfaat Baby Oil Bagi Orang Dewasa --
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- Tengahh sunter diberitakan bagaimana aparatur Hukum Los Angeles menemukan 1.000 botol pelumas minyak bayi yaki “Baby Oil” di salah satu rumah Rapper asal Amerika Serikat yakni P Diddy pada Maret 2024. Dimana dari penggerebekannya tersebut P Didy didakwa atas kasus prostitusi dan pemerasa. Membahas soal baby oil, tahukah kamu manfaat baby oil bagi kecantikan kulit wajah? Simak informaisnya disini.
Selain digunakan untuk perawatan kulit bayi, baby oil juga punya beragam manfaat lain bagi orang dewasa terutama bagi kecantikan wajah. Baby oil biasanya menjadi salah satu perlengkapan yang penting untuk perawatan kulit bayi, karena dapat membantu menjaga kelembapan kulit, terutama jika dioleskan setelah mandi.
BACA JUGA:7 Hal Ini Bisa Terjadi Jika Orangtua Terlalu Sering Membentak Anak
Baby oil bekerja dengan membentuk lapisan pelindung semi-bernapas di atas kulit, yang berfungsi untuk mengunci kelembapan di permukaan kulit. Banyak orang dewasa juga menggunakan baby oil untuk mengatasi kulit kering. Dari sini dapat diketahui, jika baby oil punya kandungan minyak yang memberikan efek licin.
Manfaat Baby Oil Untuk Orang Dewasa
Dengan kandungan mineral oil yang dapat melembapkan kulit, baby oil dapat digunakan oleh beragam jenis tipe kulit. Dimana fungasi utama baby oil tersebut sebagai pelumas yang memberikan efek licin dan melembabkan.
Tapi yang lebih penting, baby oil bukan Cuma bisa diaplikasikan pada kulit loh, minyak yang satu ini juga bisa digukan dalam kegiatan sehti hari. Seperti memberiskan, pelumas dan lain sebagainya. Penasan manfaat baby oil selain untuk kulit buat apalagi? Berikut beberapa di antaranya, mengutip dari Orami :
- Melepas Cincin yang Terjebak
Jika Kamu mengalami kesulitan melepas cincin yang terjepit di jari, hal itu bisa sangat menyakitkan. Baby oil dapat membantu dalam situasi ini. Cukup oleskan sedikit baby oil di sekitar jari dan lepaskan cincin dengan hati-hati. Mudah, bukan?
- Dapat Digunakan untuk Pelumas Kayu
Jika Kamu memiliki lemari yang lengket atau pintu yang berderit, baby oil bisa menjadi solusinya. Cukup gunakan satu atau dua tetes baby oil untuk melumasi engselnya.
BACA JUGA: Inilah Pelajaran yang Bisa Kita Ambil di Balik Isu Kontroversial Lolly Anak Nikita Mirzani
- Membersihkan Tirai Kamar Mandi
Meskipun Kamu rajin membersihkan tirai kamar mandi, jamur sering kali tetap muncul. Baby oil dapat membantu menghilangkan jamur yang membandel pada tirai. Caranya, gosokkan sedikit baby oil pada tirai atau pintu kamar mandi, lalu bilas dengan air dan bersihkan dengan baik untuk memastikan tidak ada sisa baby oil yang tertinggal.
4. Membersihkan Oli atau Tinta pada Tangan
Saat Kamu melakukan perbaikan pada motor atau mobil, tangan seringkali menjadi kotor dan terdapat sisa oli atau tinta yang sulit dihilangkan. Hindari membersihkannya dengan sabun dan air, karena itu dapat menghilangkan kelembapan alami pada tangan. Sebagai alternatif, gosokkan sedikit baby oil pada tangan untuk menghapus lemak dan menjaga kelembapannya.
5. Menghilangkan Buih Sabun
Baby oil juga dapat membantu mengatasi penumpukan buih sabun pada permukaan kaca atau shower. Sifat minyak dalam baby oil dapat melarutkan sabun dan membantu mengangkatnya dari permukaan. Caranya, tuangkan sedikit baby oil pada kain bersih atau spons, lalu gosok permukaan dengan lembut menggunakan kain yang sudah dibasahi baby oil.
Setelah itu, bilas permukaan dengan air bersih dan keringkan menggunakan kain bersih atau handuk. Kamu mungkin perlu melakukan gerakan memutar atau vertikal untuk menghilangkan buih sabun tersebut.
6. Membersihkan Stainless Steel
Baby oil juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan dan mengilapkan peralatan rumah tangga yang terbuat dari stainless steel. Sebelum mengaplikasikan baby oil, pastikan permukaan stainless steel bersih dari debu, noda, atau kotoran lainnya.
BACA JUGA:Orang Tua Wajib Tahu, Inilah 5 Menu Sarapan yang Sebaiknya Dihindari untuk Kesehatan Anak
Jika perlu, Kamu dapat mencuci permukaan terlebih dahulu dengan air hangat dan sabun pencuci piring yang lembut. Setelah itu, bilas dan keringkan dengan kain bersih. Kemudian, tuangkan sedikit baby oil pada kain lembut atau kain mikrofiber.
Gosok permukaan stainless steel dengan kain yang telah dibasahi baby oil, lalu lap dengan kain bersih atau kertas tisu agar tidak lengket.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: