Akhirnya PKS Susul Demokrat dan NasDem Dukung Anies Maju di Pilpres 2024

Akhirnya PKS Susul Demokrat dan NasDem Dukung Anies Maju di Pilpres 2024

Anies Baswedan bersama Tim Kecil dari PKS, Partai Demokrat, dan Partai NasDem. -Foto: Istimewa--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID --- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bakal segera mendeklrasikan dukungan kepada Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal calon presiden di Pilpres 2024. Menyusul sebelumnya Partai Demokrat dan Partai NasDem.

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman di hadapan wartawan seusai pertemuan bersama Tim Kecil pada Jumat (27/1), di kediaman Anies Baswedan di Lebak Bulus Dalam II, Cilandak, Jakarta Selatan, mengatakan pihaknya sedang mematangkan dukungan melalui proses internal partai.

Dia memastikan partainya berkomitmen berkoalisi dengan NasDem dan Demokrat di Pilpres 2024. PKS, tandas lebih lanjut Sohibul, akan mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024 bersama Koalisi Perubahan.

BACA JUGA:Baru Dibangun, Bangli Depan Pasar Serang Bekasi 7 Hari Lagi Bakal Digusur

“Saya pastikan PKS dukung Pak Anies karena saya terus di Tim Kecil ini dan saya merupakan utusan resmi partai. Jadi kalau saya terlibat di tim ini, maka artinya kami tetap mendukung Pak Anies,” ujar Sohibul lewat keterangan yang diterima Karawangbekasi.diswaw.id, Jumat (27/1/2023).

Namun dia belum bisa memastikan kapan partainya mendeklarasikan hal itu, karena akan dibicarakan secara internal.

BACA JUGA:Didemo Terkait Rotasi Mutasi Pejabat oleh Plt Wali Kota, Pemkot Beri Penjelasan Ini, Klik Biar Paham!

“Masalah deklarasi kapan itu adalah proses internal kami. Jadi kami tuntaskan itu, nanti pada waktunya kami akan mendeklarasikan,” imbuhnya.

Tak ketinggalan, Sohibul yang juga anggota Tim Kecil dari PKS di Koalisi Perubahan mengatakan, PKS mengapresiasi langkah Partai Demokrat yang sebelumnya telah menyampaikain sikap dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai bakal capres.

BACA JUGA:Gegera Ini, FKMPB Menduga Ada Pemerintahan 'Mainan' di Lingkungan Pemkab Bekasi

“Saya apresiasi kepada Partai Demokrat yang ketumnya sudah menyampaikan sikap dukungan terhadap Pak Anies,” tuturnya.

Dia menambahkan bahwa masalah deklarasi partai per partai tergantung proses internal masing-masing partai dan pihaknya menghormati hak tersebut.

BACA JUGA:8 Poin Penting Hasil Rapat Pemkot Bekasi dengan PT ABB Terkait Lanjutan PKS Revitalisasi Pasar Kranji Baru

Tengku Riefky yang juga merupakan anggota Tim Kecil dari Partai Demokrat berharap PKS segera mengikuti jejak NasDem dan Demokrat untuk mendeklarasi dukungan. Sehingga harapannya, imbuh Riefky, akan membentuk simpatisan baik di level partai maupun grassroot.

“Alhamdulillah Ketum (AHY) menyampaikan posisinya secara terang benderang terkait mengusung Pak Anies,” tuturnya.

BACA JUGA:Gebrakan Kapolres Karawang, Dua Pekan Tangkap 12 Pelaku Penyalahgunaan Narkotika dengan Jumlah Fantastis

Dia berharap dengan adanya tiga partai (NasDem, Demokrat, dan PKS) ini dapat segera menandatangani bersama dukungan untuk Anies.

“Ini terus kami dorong, karena deklarasi 20 persen sehingga bisa segera diglorifikasi rakyat yang mendukung perubahan,” jelasnya.

BACA JUGA:KemenpanRB Sederhanakan 3.414 Jabatan Pelaksana Menjadi 3 Klasifikasi, Apa Saja!

Adapun sekaitan pertemuan Tim Kecil dari Koalisi Perubahan yang terdiri Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PKS tersebut juga telah bersepakat untuk mempersiapkan deklarasi bersama pada waktunya.

Segenap Tim Kecil yang pada pertemuan jamuan makan siang bersama di Pendopo Anies Baswedan tersebut, ada Sugeng Suparwoto, Willy Aditya, Tengku Riefky, Sohibul Iman, Pipin Sopian, dan Sudirman Said.

BACA JUGA:Jalan Ma'mun Nawawi Sudah Rampung, Sekarang dari Kandang Roda Menuju Serang-Sukadami Lancar Jaya

Makan siang itu juga menjadi pertemuan pertama setelah sebelumnya Partai Demokrat menyatakan mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres pada Pilpres 2024.

Sang empunya rumah yang juga bakal capres, Anies Baswedan mengatakan, pihaknya berkumpul makan siang bersama dengan teman-teman partai koalisi dari NasDem, Demokrat, dan PKS.

BACA JUGA:Didemo Terkait Rotasi Mutasi Pejabat oleh Plt Wali Kota, Pemkot Beri Penjelasan Ini, Klik Biar Paham!

“Ini adalah obrolan rutin yang berlangsung terus menerus, banyak hal yang dibicarakan terkait beberapa update. Suasananya guyub, makin solid, dan siap untuk bergerak bersama,” demikian Anies. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: