Situ Bagendit di Garut Selesai Revitalisasi, Harus Berfungsi untuk Ekologis dan Sosial.

Situ Bagendit di Garut Selesai Revitalisasi, Harus Berfungsi untuk Ekologis dan Sosial.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melakukan Soft Launching Situ Bagendit hasil revitalisasi di Kabupaten Garut, Senin (21/8/2023), --

Selanjutnya Zona 5 untuk area water sport , dan Zona 6 untuk area masjid dan konservasi. Ruang lingkup pekerjaan meliputi pembangunan jogging track sepanjang 6 km, taman teratai, taman bermain, pusat kuliner, restoran, masjid terapung, dan jembatan swafoto.

Cerita masa kecil 

Objek wisata Situ Bagendit menyimpan cerita unik bagi Ridwan Kamil semasa kecil. Ia mengungkapkan pernah terpeleset saat menaiki perahu bambu yang lapuk.  

"Dulu waktu kecil saya dibawa oleh almarhum ayah saya ke sini dan tisoledat (terpeleset) karena perahu bambunya lapuk. Saat itu juga ayah dengan sigap langsung menolong," sebutnya. 

BACA JUGA:Kejari Diminta Tangkap Yayan Yuliana Mantan Kadis LH Kota Bekasi, Terkait Kasus Excavator dan Bulldozer

Perahu dengan bambu lapuk kini sudah tidak ada lagi di Situ Bagendit. Ridwan Kamil mengapresiasi hadirnya perahu naga yang akan menjadi wahana bagi warga Garut saat berkeliling menyusuri perairan Situ Bagendit sambil menikmati sunset atau sunrise . 

"Makanya pas saya melihat ada perahu naga, wah, keren aya (ada) kemajuan, itu aja memori saya," pungkas Gubernur Ridwan Kamil.***

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: