Gampang Buatnya, Ini Resep Takjil Buka Puasa yang Sehat dan Segar

Gampang Buatnya, Ini Resep Takjil Buka Puasa yang Sehat dan Segar

ilustrasi gambar, Es Campur--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Umumnya di bulan puasa ini, banyak penjual dadakan di pinggir jalan yang menjajakan hidangan takjil. 

Mulai dari es kelapa, es pisang ijo, sup buah, kopyor, es oyen tersaji lengkap bagi orang-orang yang mencari hidangan berbuka puasa.

Selain segar, kamu bisa loh menunggu waktu Maghrib dengan membuat menu takjil buka puasa Ramadhan di rumah. Lebih hemat dan kamu bisa menyesuaikan dengan seleramu.

Bagaimana resepnya? Langsung saja kita intip resep-resep takjil yang sehat dan segar di bawah ini.

BACA JUGA:Sousou No Frieren Episode 28 END Subtitle Indonesia, Sinopsis, Link Nonton Legal & Resmi

1. Es Doger

Bahan:

  • 1 liter santan
  • 150 gr gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm pasta doger
  • 2 helai daun pandan, simpulkan

Pelengkap:

  • 1 bungkus tape singkong
  • 1 bungkus tape ketan
  • 1 buah alpukat
  • 2 helai roti tawar, potong dadu
  • 4 sdm kental manis

BACA JUGA:Sasaki To Pii-Chan Episode 12 END Subtitle Indonesia, Sinopsis & Link Nonton Resmi

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan masak dengan api sedang hingga mendidih, sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.
  2. Koreksi rasa, jika sudah pas matikan api. Letakkan dalam wadah tertutup lalu simpan dalam freezer selama 2 jam.
  3. Siapkan bahan pelengkap, ambil es doger dalam freezer serut dengan menggunakan sendok lalu tuang dalam wadah.
  4. Kemudian tambahkan tape singkong, tape ketan, alpukat dan roti tawar lalu siram dengan kental manis. Es doger siap dinikmati.

2. Es Teler

Bahan:

  • 7 buah alpukat potong-potong
  • 15 buah nangka potong-potong
  • Es batu atau es serut sesuai selera

BACA JUGA:Drakor Nothing Uncovered Episode 2 Subtitle Indonesia, Sinopsis & Link Streaming Resmi

Bahan kuah:

  • 1200 ml air
  • 1 kelapa muda ambil airnya dan kerok dagingnya
  • Garam secukupnya
  • Susu kental manis sesuai selera
  • Sirup gula sesuai selera

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber