Tawuran di Bandar Lampung Kembali Telan Korban Jiwa, Satu Pelajar Asal Pesawahan Teluk Betung Selatan Tewas

Tawuran di Bandar Lampung Kembali Telan Korban Jiwa, Satu Pelajar Asal Pesawahan Teluk Betung Selatan Tewas

ilustrasi gambar, mayat--

LAMPUNG - Tawuran kembali terjadi di daerah Bandar Lampung, tepatnya di Jalan Ikan Mas, Kelurahan Kangkung, Kecamatan Teluk Betung Selatan, pada Sabtu 4 April 2024 pukul 02.30 WIB dinihari.

Akibat tawuran tersebut seorang pelajar tewas, korban bernama Rizky Abdul Salam (16), merupakan warga Pesawahan, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung tercatat sebagai Pelajar SMA Satu Nusa Bandar Lampung.

Korban Rizky Abdul Salam (16) diduga sempat dilarikan Rumah Sakit Dadi A Tjokrodipo Bandar Lampung namun nyawanya tak tertolong karena terdapat sejumlah luka akibat sabetan senjata tajam.

Saat ini Rizky Abdul Salam (16), yang menjadi korban tawuran pelajar telah dimakamkan pada Sabtu siang (4/5), di TPU diwilayah Pesawahan, Bandar Lampung.

BACA JUGA:Gerindra Sebut Nama Lain Selain Gina Swara Untuk di Pilkada 2024

BACA JUGA:Menghadapi Pilkada Serentak 2024, DPC PKB Karawang Kembali 'Mesra' dengan DPC Gerindra

Lokasi kejadian tawuran pelajar saat ini sudah ditutupi oleh pasir di tempat korban bersimbah darah. 

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadillah Astutik, membenarkan hal tersebut.

"Iya benar, peristiwa tawuran ini terjadi pada Sabtu (4/5) dinihari sekitar pukul 02.30 wib di Jalan Ikan Mas, Kelurahan Kangkung, Kecamatan Teluk Betung Selatan," jelas Umi pada hari Sabtu (4/5).

Lebih lanjut, Kombes Pol Umi menjelaskan akibat tawuran pelajar pada Sabtu dini hari, mengakibatkan seorang pelajar meninggal dunia diduga akibat dianiaya dalam peristiwa  bentrok di kelompok pemuda di Teluk Betung Selatan.

BACA JUGA:DPD PKS Karawang Jagokan 2 Kader Internal untuk Maju Jadi Bacabup, Ini Nama-namanya

BACA JUGA:DPC PDI Perjuangan Karawang Lakukan Safari Politik ke DPD PKS, ini Tujuannya...

"Iya pelajar tersebut bernama Rizky, Abdul Salam Al Qolili yang merupakan warga Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung tercatat sebagai Pelajar di SMA Satu Nusa Bandar Lampung,".tambah Kombes Pol Umi.

Lebih lanjut, Umi mengatakan, korban Rizky sempat dievakuasi ke rumah sakit umum Daerah Dr. A Tjokrodipo Bandar Lampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: